BPD Tanjung Rusa Gelar Musdes, Prioritas Kebutuhan Masyarakat

BPD Tanjung Rusa Gelar Musdes, Prioritas Kebutuhan Masyarakat

Musdes digelar di aula pertemuan Kantor Desa Tanjung Rusa, Rabu (21/9)-Ist-

BELITONGEKSPRES.CO.ID, MEMBALONG - Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Tanjung Rusa, Kecamatan Membalong, menggelar kegiatan Musyawarah Desa (Musdes). Musdes digelar di aula pertemuan Kantor Desa Tanjung Rusa, Rabu (21/9).

Hadir dalam acara Musdes tersebut Camat Membalong yang diwakili oleh Kasi Pemerintahan Edi, Kepala Desa Tanjung Rusa Agus Hero, Babinsa Serda Jamilludin, anggota BPD, RT, RW beserta tokoh masyarakat setempat.

Kepala Desa (Kades) Tanjung Rusa Agus Hero mengatakan, kegiatan Musdes ini sangat penting dimana berkaitan dengan pembangunan yang akan diusulkan oleh masyarakat.

"Kaitan kegiatan pembangunan yang diusulkan oleh warga, para kelompok tani nelayan, para lembaga desa sebagai mana yang menjadi prioritas untuk penanganan sesuai kebutuhan warga tentunya," ujar Agus Hero saat dikonfirmasi Belitong Ekspres.

BACA JUGA:MenPAN-RB Kaget, Jumlah Honorer di Daerah Bengkak 3 Kali Lipat, 2022 Capai 1,1 Juta Orang

BACA JUGA:Indra dan Mayor Divonis 6 Bulan Penjara, Terbukti Melakukan Pencurian TBS Sawit di Dusun Petikan

Lebih Lanjut dikatakannya, dengan kondisi anggaran keuangan desa, maka usulan didahulukan skala prioritas yang dibutuhkan oleh masyarakat. "Dengan harapan tingkat pertambahan perekonomian akan meningkat dan juga kesehatan bisa terkontrol secara umum," katanya.

Agus Hero menambahkan, tentunya dengan kebersamaan dan gotong royong dalam pembangunan akan bisa maksimal dalam peningkatan kemajuan secara berkala di Desa Tanjung Rusa kedepannya.

BACA JUGA:Tersangka Penganiayaan di Desa Air Merbau Bertambah, Varzal Serahkan Diri, Jodie Buron

"Syukur alhamdulillah, kegiatan berjalan lancar dan kegiatan Musdes ini sangat penting karena akan menentukan arah pembangunan kedepannya sesuai dengan usulan dari masyarakat," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: