Mau Pinjam KUR BRI 2024 Rp 20 Juta Cair Dalam 3 Hari? Ini Syarat dan Cara Pengajuan

Mau Pinjam KUR BRI 2024 Rp 20 Juta Cair Dalam 3 Hari? Ini Syarat dan Cara Pengajuan

Cara ajukan pinjaman KUR BRI 2024 plafon Rp20 Juta cair dalam 3 hari-Grafis/BE-

BELITONGEKSPRES.CO.ID - Bagaimana cara mendapatkan pinjaman KUR BRI 2024 dengan plafon Rp20 Juta yang cair cepat dalam 3 hari dan cicilan ringan? Yuk simak syarat dan cara mengurusnya dengan mudah dan praktis.

Pinjaman KUR Bank Rakyat Indonesia (BRI) merupakan salah satu program pembiayaan favorit yang banyak diminati oleh masyarakat pelaku UMKM.

Sama seperti tahun 2023, program KUR BRI ditujukan untuk pelaku UMKM yang membutuhkan modal usaha. Tidak mengherankan jika KUR menjadi pilihan utama.

Dengan adanya subsidi bunga dari pemerintah, pelaku UMKM mendapat kemudahan dalam memenuhi syarat-syarat untuk mendapatkan pinjaman KUR BRI dengan proses yang cepat.

BACA JUGA:Cara Mudah dan Cepat Ajukan KUR BRI 2024: Pinjaman Rp 35 Juta dengan Cicilan Ringan!

Selain itu, BRI 2024 menawarkan limit plafon pinjaman KUR sampai Rp500 juta dengan jangka waktu panjang dan cicilan suku bunga rendah 6 persen efektif per tahun.

Cara mengajukan pinjaman KUR BRI 2024 juga sangat mudah, bisa dilakukan secara online di kur.bri.co.id atau offline di Kantor BRI terdekat.

Salah satu jenis pinjaman yang bisa Anda pilih adalah KUR Mikro BRI mulai dari Rp10 juta sampai Rp100 juta tanpa harus memberikan jaminan tambahan. Jaminannya, cukup usaha Anda sendiri.

Nah, dalam artikel ini, Belitong Ekspres akan membahas pinjaman KUR Mikro BRI plafon Rp20 juta dengan cicilan hanya 300 ribuan per bulan.

BACA JUGA:Angsuran KUR BRI 2024 Pinjaman Tanpa Jaminan Rp 40 Juta: Simulasi, Syarat dan Tips

Proses pencairan pinjaman KUR BRI Rp20 juta kurang lebih hanya 3 hari kerja, jika dokumen persyaratan lulus verifikasi dan disetujui oleh pihak Bank.

Namun, sebelum mengajukan pinjaman KUR BRI Rp20 juta, Anda harus mengerti dulu syarat dan ketentuan seperti yang sudah dibahas pada artikel-artikel sebelumnya.

Seperti dibahas pada artikel sebelumya, KUR Mikro sektor produksi pertanian, perikanan, peternakan, perkebunan, ketentuannya maksimal 4 kali pengajuan pinjaman.

Sementara KUR BRI 2024 untuk sektor usaha perdagangan dan jasa ketentuannya dibatasi maksimal 2 kali mengajukan permohonan pinjaman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: