belitongekspres.co.id, PANGKALPINANG - Sebanyak 20 pasien konfirmasi positif Covid-19 dilaporkan meninggal dunia pada Kamis (12/8) kemarin. Di samping kasus meninggal dunia, Satgas Penanganan Covid-19 Babel mencatat penambahan kasus baru konfirmasi positif Covid-19 sebanyak 395 orang, dengan kesembuhan pasien bertambah 441 orang. "Untuk yang meninggal konfirmasi tertinggi di Pangkalpinang, ada 5 orang. Lalu Belitung 1 orang, Bangka 2 orang, Bangka Tengah 5 orang, Bangka Barat 4 orang dan Bangka Selatan 3 orang," jelas Sekretaris Satgas Penanganan Covid-19 Babel Mikron Antariksa, kepada Babel Pos tadi malam. Kasus baru konfirmasi positif, lanjut Mikron, terbanyak masih di Pangkalpiang yakni 183 kasus, kemudian Bangka 55 kasus, Bangka Barat 32 kasus, Belitung 33 kasus, Bangka Selatan 13 kasus, Bangka Tengah 19 kasus dan Beltim 60 kasus. "Dengan demikian, kumulatif orang yang terkonfirmasi positif 40.422, kesembuhan pasien 32.956 orang dan kasus meninggal 952. Untuk pasien dalam perawatan 6.514 orang," ungkapnya. Mikron mengingatkan, bahwa capaian yang baik dalam penanganan Covid-19 tidak lain berkat kerja semua pihak serta kesadaran dan kepedulian dari masyarakat yang terus konsisten, terlibat dan memberi andil dalam pengendalian dan penanggulangan pandemi Covid-19 di Babel. "Setiap pengabaian dan kelalaian dapat berdampak luas pada keselamatan jiwa sesama serta membuat proses dan capaian yang sudah tercipta dengan baik akan kembali tidak kondusif, dan mundur ke belakang," tukasnya Terpisah, Gubernur Babel Erzaldi Rosman mengucapkan ribuan terimakasih kepada masyarakat, Pemda Kabupaten/Kota, Forkopimda Provinsi/Kabupaten/Kota, Satgas Covid Provinsi/Kabupaten/Kota, relawan dan stake holder lainnya, yang telah bersama-sama menjalankan PPKM dengan humanis. "Sehingga kita tidak mendapat raport merah dari Presiden RI. Untuk poin kedua, di satu sisi kita telah maksimal menurunkan level PPKM di beberapa wilayah sebelumya, seperti Bangka Barat, Belitung dan Belitung Timur sehingga tidak ada lagi nama ketiga wilayah tersebut. Dua hal yang ingin saya sampaikan terkait keputusan Pemerintah Pusat terutama menyangkut PPKM di Babel," tuturnya dikutib pada postingan Instagramnya. Dijelaskan Gubernur juga, hari Minggu (8/8) Presiden RI mengumumkan lima Provinsi di Indonesia yang ia berikan raport merah kepada provinsi di luar Pulau Jawa-Bali yang tengah menjalankan PPKM Level 4. Hal ini berdasarkan tren lonjakan kasus Covid-19. "Dan alhamdulillah Babel TIDAK termasuk lima provinsi bernilai merah tersebut," ungkapnya. Lalu, lanjut Erzaldi, Kemenko Marves dan Kemenko Perekonomian mengumumkan wilayah di Nusantara yang tetap melanjutkan PPKM Level 4. "Untuk Babel, wilayah Kabupaten Bangka ditetapkan harus menjalani PPKM Level 4. Dan untuk Kabupaten Bangka, kami akan bersama dengan pemerintah daerahnya berjuang agar bisa menurunkan level," ungkapnya. (jua)
395 Positif dan 20 Meninggal, Babel Lepas Dari \\\'Raport Merah\\\'
Jumat 13-08-2021,05:35 WIB
Kategori :