Sebagai tambahan, Rudi juga meminta Pemerintah daerah segera menyiapkan mitra sebagai pengelola WPR agar memudahkan penambang sekaligus memastikan PAD yang dihasilkan masuk ke daerah. "Stabilitas harga sangat penting. PT Timah selalu jauh lebih rendah dari smelter," kata Rudi.
BACA JUGA:Air Merbau Dicanangkan Menjadi Desa Bersinar
BACA JUGA:Ribuan Personil Gabungan TNI Polri Amankan G20 Belitung
Salah seorang perwakilan penambang, Dadang berharap DPRD secepatnya memanggil para pihak yang dapat memberikan solusi bagi penambang. Ia tidak ingin penambang selalu dibenturkan dengan aparat penegak hukum dan membuat penambang selalu khawatir.
"Dampaknya sangat besar, penambang tidak bisa aktivitas dan perekonomian lumpuh. Sebab perekonomian bergantung pada nambang. Tanpa nambang, seminggu belakangan saja sudah mulai lumpuh, pasar sepi," ujar Dadang.