BELITONGEKSPRES.CO.ID, MANGGAR - SMAN 1 Manggar kembali mendapatkan prestasi yang membanggakan, Sabtu (15/10). Kali ini siswi SMAN 1 Manggar, Sarah Aprilia berhasil menjadi juara dalam lomba video Public Health Competition (PHC) 2022.
Acara yang disenggarakan oleh HIMA IKM KM FKM Universitas Andalas tersebut merupakan event berskala nasional dengan ribuan peserta setiap tahunnya. Menggangkat tema “Create The Creativity From Great Quality Of Washing Hands”, acara ini diadakan dalam rangka hari cuci tangan sedunia.
Seperti diketahui bersama, cuci tangan merupakan hal penting dalam menjaga Kesehatan. Namun demikian, masih banyak sekali masyarakat yang belum mengetahui lebih lanjut bagaimana cara mencuci tangan dengan baik.
Oleh sebab itu, acara ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan lebih luas lagi kepada masyarakat, terutama tentang cara mencuci tangan yang baik dan benar. Ada beberapa perlombaan yang masuk dalam rangkaian acara ini.
BACA JUGA:Tim Basket SMAN 1 Manggar Juara Turnamen PERBASI Beltim
Sebut saja lomba essay, fotografi, poster, jingle Kesehatan, serta video edukasi Kesehatan yang berhasil dimenangkan oleh Sarah Aprilia.
“Alhamdulillah benar-benar bersyukur dapat menjadi pemenang dalam lomba video edukasi Kesehatan ini. Saya pribadi sangat tidak menyangka dapat dapat menjadi pemenang karena memang saingannya yang banyak dan bagus-bagus semua," ucap Sarah.
Siswi kelas XI tersebut juga mengaku ini adalah kemenangan pertamanya di ajang pembuatan video setelah beberapa kali belum berhasil menjadi pemenang.
“Jujur masih agak gemeter karena ini pertama kalinya saya berhasil menjadi pemenang setelah sebelumnya beberapa kali saya juga ikut lomba di ajang serupa. Hal ini adalah hal yang sangat luar biasa dan impian aku buat jadi juara akhirnya terwujud," katanya.
Raihan Sarah dalam kompetisi tersebut disebutkan bukanlah hal yang mudah. Ia beberapa kali bingung untuk memikirkan konsep dan naskah.
BACA JUGA:SMAN 1 Manggar Gelar IHT, Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila, Penting untuk Kurikulum Merdeka
“Agak bingung sih awalnya karena bener-benar gak ada ide buat videonya. Terus naskahnya juga perlu waktu yang lumayan untuk dibuat. Namun bersyukurnya saya dibimbing oleh Pak Hariyanto yang memberikan masukan-masukan terkait ide serta naskah yang hendak di produksi. Alhamdulillahnya semuanya kemudian berjalan lancar dari mulai tahap pra produksi sampai tahap pasca produksinya," jelas Sarah.
Kemudian Sarah juga mengaku sempat terjadi beberapa masalah dalam uploading video di platform TikTok.
"Sempet ada beberapa kendala juga sih sebenarnya setelah tahapan pra, produksi, dan pasca dilakukan yaitu uploading ke Tiktok. Sempat ada sedikit trouble di suara dan music tapi akhinya bisa terupload. Dan alhamdulillah sekali lagi perjalanan tersebut akhirnya membuahkan hasil yang diharapkan," ungkapnya.
“Aku di sini sangat berterima kasih juga kepada orang-orang yang sudah bantu aku dan orang-orang yang sudah support aku. Terimakasih kepada pak Hariyanto yang paling utama sebagai pembimbing. Terimakasih kepada temen saya, Alya Putri Babelinda sebagai tim produksi saya. Karena tanpa dia mungkin video ini benar-benar hanya menjadi naskah dan alur saja," katanya.