7 Tips Nonton Konser Sendirian, Dijamin Tetap Aman dan Seru!

Selasa 31-01-2023,11:03 WIB
Editor : Redaksi BE

Tidak hanya itu, dengan mengetahui venue tersebut, kamu juga bisa mengetahui di mana tempat-tempat penting, seperti toilet, tempat parkir, pos keamanan, hingga pos panitia jika Anda membutuhkan bantuan mereka.

3. Bawa Barang Secukupnya

Tips berikutnya adalah sebaiknya kalian membawa barang secukupnya atau seperlunya saja. Menonton konser musik berarti kamu akan bertemu dengan banyak penonton lainnya. Sehingga, agar kamu dapat bergerak bebas di keramaian, sebaiknya bawalah barang secukupnya saja. Selain agar kamu tidak merasa ribet, membawa barang secukupnya membuat kalian terhindar dari risiko yang tidak diinginkan, seperti kehilangan barang.

Kalian bisa membawa tas berukuran kecil dan membawa beberapa barang saja, seperti masker, air putih, dompet, handphone, tisu, merchandise, dan juga uang tunai. Jika kamu merasa perlu, bawa juga power bank agar baterai handphone kamu tetap terjaga selama menonton konser.

Tips lainnya, kamu juga bisa menaruh beberapa lembar uang cash di kantong celana kamu. Hal ini bertujuan untuk berjaga-jaga jika kamu kehilangan dompet, kamu masih menyimpan uang tunai di tangan kamu.

4. Datang Lebih Awal

Untuk mengantisipasi kamu datang terlambat atau masuk ke venue secara berdesakan, sebaiknya kamu bisa datang ke venue lebih awal dari jam dimulainya konser musik. Selain terhindar dari antrean panjang dan berdesakan, untuk kamu yang membawa kendaraan pribadi, tips ini berguna agar kalian mendapatkan tempat parkir yang lebih dekat dengan pintu masuk.

Namun jika saat datang ke venue dan belum diperbolehkan masuk, kalian bisa memanfaatkan waktu senggang kalian untuk mengenali venue secara baik, seperti yang sudah dijelaskan di poin sebelumnya. Ketahui di mana saja pintu keluar venue serta tempat penting lainnya.

BACA JUGA:Deep Purple Siap Guncang Indonesia, Catat Jadwal Konser Band Rock Legendaris Inggris Ini

5. Memilih Posisi

Saat pembawa acara atau MC sudah naik ke atas panggung dan mulai memancing penonton untuk mendekat ke panggung, sebaiknya kamu berhenti sejenak dan melihat posisi mana saja yang setidaknya berdekatan dengan panitia atau petugas keamanan. Sekali lagi, hal ini sangat penting agar kamu bisa meminta tolong jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.

6. Berkenalan Dengan Penonton Lain

Hal selanjutnya adalah mencoba berkenalan dengan penonton lain. Hal ini bertujuan agar kamu dan penonton tersebut bisa saling menjaga saat menikmati konser musik. Walau begitu, kamu juga perlu tetap waspada dengan barang yang kamu bawa.

Walaupun tujuan kamu adalah menonton konser sendirian, namun tidak ada salahnya kan, menambah relasi? Selain itu, kamu jadi memiliki teman ngobrol sambil menikmati konser musik favorit kamu.

7. Beli Tiket Lebih Awal

Agar kamu tidak kehabisan kuota tiket konser, Anda bisa membelinya dari jauh-jauh hari agar tetap kedapatan tiket konser. Selain itu, kamu juga tidak perlu pusing mencari tiket saat sudah mendekati hari H konser.

Kategori :