TANJUNGPANDAN, BELITONGEKSPRES.CO.ID - Perbaikan atap bangunan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 4 Sijuk, Kabupaten Belitung ternyata sudah dianggarkan dan akan dikerjakan pada tahun 2023 ini.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Belitung, Soebagio menanggapi keluhan yang sebelumnya disampaikan Kepala SDN 4 Sijuk, Harun.
Kepala SDN 4 Sijuk Harun menyampaikan atas sekolah bocor saat menghadiri acara Ngupi Kun Dewan di DPRD Kabupaten Belitung beberapa waktu lalu.
"Seperti yang sudah dijelaskan untuk anggaran rehab SDN 4 Sijuk sudah terealisasi dalam APBD. Termasuk juga dengan 4 sekolah lain," ujar Soebagio kepada Belitong Ekspres, Kamis (2/2/2023).
BACA JUGA:Perang Terhadap Narkotika, BNNK Belitung Jalin Kerja Sama Dengan Media Belitong Ekspres
Menurut Soebagio, kondisi bangunan dan sarana prasarana di SD 4 Sijuk memang sudah selayaknya untuk dilakukan perbaikan alias direhab.
"Sudah selayaknya untuk direhab. Kita sudah menurunkan tim serta konsultan untuk mengecek kondisi di lapangan, insyaallah akan direalisasikan pada tahun 2023 ini," pungkasnya.
Sementara itu Kepala Bidang Pembinaan SD Dindikbud Belitung Yuswardi juga mengatakan, untuk rehab bangunan di SDN 4 Sijuk memang sudah dianggarkan pada tahun 2022
"Sudah kita anggarkan di tahun 2022 lalu dan pelaksanaannya di tahun 2023 ini. Ini hanya miss komunikasi saja, kita juga sudah berapa kali turun ke lapangan," katanya.
BACA JUGA: Peserta Antusias Daftar Turnamen Gaple Peringatan HPN 2023 di Belitung
Yuswardi menambahkan, pada dasarnya untuk rehab sekolah SD 4 Sijuk sudah lama diupayakan dan masuk ke dalam data dapodik. "Yang pasti tahun 2023 ini akan kita laksanakan," tandasnya.