PANGKALPINANG, BELITONGEKSPRES.CO.ID - Sebanyak 40 nama calon komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) di 4 Kabupaten di Bangka Belitung (Babel) ditetapkan lolos 10 besar oleh tim seleksi (Timsel).
40 nama calon komisioner KPU lolos 10 besar masing-masing dari Kabupaten Bangka Barat, Bangka Selatan, Bangka Tengah dan Kabupaten Belitung Timur.
Masing-masing 10 nama calon KPU di 4 Kabupaten Bangka Belitung periode 2023-2028 sudah dikirimkan Timsel ke KPU RI melalui email pada Kamis (20/4/2023) malam.
Penetapan 10 nama tersebut disampaikan Ketua Timsel KPU 4 Kabupaten, Tri Lestari saat dihubungi babelpos.id (belitongekspres.co.id grup), Jumat (21/4/2023).
BACA JUGA:3 Bansos Ini Akan Dicairkan Pemerintah Usai Lebaran, Ada Beras Hingga Uang Rp750 Ribu
BACA JUGA:Idul Fitri Jatuh 22 April 2023, Menag: Kita Harus Saling Toleransi
Tri mengatakan, setelah 40 nama ini dikirimkan ke KPU RI melalui email, berkas akan dibawa ke Sekretariat KPU RI usai lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah nanti.
"Penyerahan hardcopy direncanakan tanggal 27 dan 28 April 2023. Dalam kegiatan penyampaian laporan hasil seleksi anggota KPU Kabupaten/Kota," ujar Tri.
Sesuai arahan KPU RI, pihaknya juga masih menunggu tanggapan dari masyarakat. Meski pada waktu 20 besar sudah banyak tanggapan masyarakat yang masuk namun masih dimungkinkan untuk diterima dan dikaji ulang.
"Waktu 20 Besar kemarin sudah ada masuk tanggapan masyarakat. Jika tanggapannya negatif dan pelapornya bisa meyakinkan kami waktu wawancara kemarin, kami anggap tidak layak menjadi anggota KPU," tegasnya.
Pengumuman ini berdasarkan Nomor 6/TIMSELKK.GEL.2-Pu/04/19-1/2023 tentang hasil seleksi calon anggota KPU Kabupaten Bangka Barat, Bangka Selatan, Bangka Tengah dan Belitung Timur periode 2023-2028.
BACA JUGA:Penilaian Din Syamsuddin: Sidang Isbat Hanya Menghabiskan Anggaran Negara
BACA JUGA:MUI Babel Ajak Ambil Hikmah Gerhana Matahari Hibrid, Hormati Perbedaan Idul Fitri 1444 Hijriah
Berikut ini daftar 40 nama calon komisioner KPU 4 Kabupaten di Provinsi Kepulauan Babel.
10 Nama Calon Komisioner Bangka Barat