Lagi Populer, 6 Game Buatan Indonesia Tembus Pasar Internasional dan Dimainkan Gamer Dunia

Rabu 14-06-2023,18:36 WIB
Reporter : Redaksi BE
Editor : Redaksi BE


--store.steampowered.com

Ghost Parade adalah game yang bertemakan horor dengan karakter-karakter supranatural populer di Indonesia dan dunia.

Game Ghost Parade dibuat dengan desain karakter yang ngepop, sehingga mudah diterima oleh gamer internasional.

3. Coral Island


--Stairway Games

Coral Island adalah game yang tak kalah populer di kalangan gamer dunia. Game buatan pengembang Stairway Games asal Yogyakarta yang mengusung tema bertani.

Game simulator ini mengajak pemain untuk menanam berbagai macam tanaman, sekaligus melakukan berbagai kegiatan sehari-hari seperti berdagang.

4. Motte Island


--YouTube

Motte Island adalah salah satu genre game horor terpopuler di dunia. Tidak perlu waktu lama bagi Motte Island untuk menjadi buah bibir di kalangan gamer dunia.

BACA JUGA:Main Game Bentar Cair Saldo Dana Gratis Rp 65 Ribu dan Tanpa Deposit

Sedang populer di kalangan gamer dunia, ciri khas dari game Motte Island adalah tampilan grafis yang menyerupai sebuah karya seni lukisan.

5. Valthirian Arc: Hero School Story


--store.steampowered.com

Game Valthirian Arc: Hero School Story juga lagi populer di dunia. Penggemar RPG di dunia sering kali membahas game ini, terutama menyangkut desain karakter dan gameplay yang menantang.

Karakter utama Game Valthirian Arc: Hero School Story adalah seorang guru yang berkewajiban untuk mengelola sekolah, termasuk mendidik para muridnya.

Kategori :