Ramah Lingkungan, Nokia Merilis HP Terbaru Design Berbahan Plastik, Spek Boleh Diadu

Senin 19-06-2023,01:40 WIB
Reporter : Roma
Editor : Roma

BELITONGEKSPRES.CO.ID - Perusahaan teknologi asal Finlandia yaitu Nokia terus meningkatkan inovasi di setiap ponsel atau handphone terbaru yang mereka rilis.

Hal itu dilakukan untuk mengembalikan kejayaan HP Nokia pada era 2000-an. Nokia sempat redup lantaran mereka kalah bersaing dengan smartphone seperti Samsung, Vivo, Oppo, dan Xiaomi.

Terbaru perusahaan asal Finlandia ini merilis HP Nokia G60. HP diklaim Nokia mampu bersaing dengan smartphone lain dikelasnya.

Handphone Nokia G60 5G menggunakan layar berukuran 6,58 inc berjenis IPS LCD 120 HZ dengan resolusi Full HD + 1080 x 2048.

Layar HP tersebut juga dilindungi dengan teknologi corning gorila glass 5 yang diklaim mampu menahan benturan kecil.

BACA JUGA:Top 6 Rekomendasi HP Harga 1 Jutaan Terbaik 2023 dengan Performa Unggulan

Menariknya, desain dari HP Nokia G60 ini terbuat dari seratus persen plastik daur ulang dengan rating tahan air IP5.2.

Dengan desain tersebut, HP Nokia G60 sangat ramah lingkungan karena mendukung pengurangan sampah plastik di dunia.

Beralihlah ke kamera belakang, smartphone Nokia G60 menggunakan 3 buah kamera dengan resolusi yang berbeda.

Untuk kamera utama handphone Nokia G60 menggunakan 50 MP, 5 MP kamera ultra wide, dan 2 MP depth sensor.

Sedangkan untuk kamera depan, Nokia G60 disematkan 8MP yang diklaim mampu menghasilkan selfie kamera yang cakep.

BACA JUGA:Hp Poco F5 Hadir dengan Harga Murah Spek Dewa, 'Rusak' Pasar Smartphone Kelas Menengah

Dari segi baterai, Nokia G60 5G menggunakan baterai berkapasitas 4500 mAh dengan fast charging 20 W.

Untuk kali ini kayaknya Nokia masih ketinggalan jauh dari pesaingnya yang sering menggunakan baterai 5000 mAh dan fast charging 35 W.

Beralih ke penyimpanan, Nokia G60 5G memiliki RAM berkapasitas 6GB dengan penyimpanan internal sebesar 128 GB.

Kategori :