Ingin Doa Cepat Terkabul, Lakukan 8 Hal Ini

Rabu 06-09-2023,20:44 WIB
Reporter : Muchlis Ilham
Editor : Muchlis Ilham

BACA JUGA:Awali dengan Bacaan Ini, Maka Semua Doa Seketika Dikabulkan Allah

6. Sampaikan Secara Jelas

Allah SWT Maha Mengetahui apapun yang tersirat dalam hati manusia tetapi bermunajat dengan jelas maka akan menunjukkan bahwa kita benar-benar membutuhkan Allah SWT agar memberi bimbingan dan mengabulkan hajat. Rincikan apa yang benar-benar anda harapkan dengan waktu, jumlah dan tempatnya. Ulangi beberapa kali agar doa yang dipanjatkan bukan hanya sekedar ingin tetapi membutuhkan.

7. Pujilah Allah SWT

Setiap rangkaian doa yang anda susun dan ucapkan sebaiknya juga menyeru Allah SWT. Misalnya dengan mengawali bait doa dengan kalimat Ya Allah, Ya Rabb...Ya Allah Ya Bashar...Ya Allah Ya Aziz...dan seterusnya. Sesungguhnya Allah SWT sangat senang dipanggil dengan nama-nama khusus. Apalagi Allah SWT sudah memberikan 99 nama atau sering dikenal dengan Asmaul Husna (Nama-Nama Allah). Pilih nama sesuai munajat dan doa anda agar mudah lebih dikabulkan.

8. Pilih Waktu Mustajab

Berdoa bisa kapan saja dan dimana saja tetapi memilih waktu spesial akan lebih mudah dikabulkan. Beberapa waktu yang sangat baik disarankan adalah pada 2/3 malam akhir menjelang subuh, selepas sholat Ashar, atau pada hari Jum'at khususnya diantara 2 khutbah.

BACA JUGA:Doa Penghancur Sihir dan Guna-guna, Baca Tiga Kali, Pelakunya Akan Jadi Tumbal Sihirnya

BACA JUGA:Kekuatan Doa! Mau Doa Cepat Terkabul, Ini Waktu Paling Mustajab

Silahkan amalkan secara rutin sampai doa anda diijabah Allah SWT. Ingat, doa yang tidak dikabulkan di dunia sesungguhnya tetap akan mendapatkan ganjaran berupa pahala kebaikan dan insyaAllah surga Allah SWT.

Kategori :