BELITONGEKSPRES.CO.ID - Mau tahu cara dapat pinjaman KUR Bank Mandiri 2024 tanpa ribet dan tanpa jaminan? Nah, kabar baiknya, bunga pinjamannya rendah banget berkat subsidi dari pemerintah.
Bahkan untuk beberapa jenis usaha, KUR Mandiri 2024 bisa cair sampai Rp 100 juta hingga 4 kali! Oleh karena itu para pelaku usaha bisa memanfaatkan ini untuk menambah modal.
Berikut ini adalah bunga pinjaman KUR Bank Mandiri dengan plafon Rp100 juta tanpa jaminan tambahan yang bisa hingga 4 kali pencairan:
- Pinjaman pertama: 6% per tahun
- Pinjaman kedua: 7% per tahun
- Pinjaman ketiga: 8% per tahun
- Pinjaman keempat: 9% per tahun
BACA JUGA:Syaratnya Mudah, Cara Dapatkan Pinjaman Online Bank Mandiri Rp 25 Juta Tanpa Bunga
Sebelum Anda mengajukan pinjaman KUR Mandiri 2024 dengan plafon Rp 100 juta, ada baik cek terlebih dahulu apa syarat yang harus dipenuhi dan bagaimana prosedurnya.
Daftar Usaha yang Bisa Pinjam KUR Mandiri 2024
Penting untuk Anda ketahui, ada empat jenis usaha yang bisa mendapatkan pinjaman KUR Bank Mandiri 2024 sebesar Rp 100 juta. Apa saja?
- Pertama, UMKM sektor pertanian
- Kedua, UMKM sektor perkebunan
- Ketiga, UMKM sektor perikanan
- Keempat, UMKM sektor peternakan
Syarat Pengajuan Pinjaman KUR Mandiri 2024
Jika Anda tertarik, berikut adalh syarat umum pengajuan pinjaman KUR Mandiri 2024 Rp 100 juta tanpa jaminan atau agunan tambahan.
BACA JUGA:Cara Ajukan Pinjaman KUR Bank Mandiri 2024, Lengkap dengan Syarat dan Simulasi Angsuran
Menurut laman bankmandiri.co.id, ini syaratnya:
- Usia minimal 21 tahun atau sudah menikah
- Riwayat pinjaman calon debitur kategori kolektibilitas lancar pada SLIK OJK
- Tidak pernah punya kredit kecuali untuk konsumsi rumah tangga, kredit skala ultra mikro, dan pinjaman pada layanan berbasis digital
- Usaha aktif dan produktif minimal sudah berjalan selama 6 bulan
Dokumen yang Perlu Dilengkapi
Ini yang perlu kamu siapkan untuk ajukan pinjaman KUR Bank Mandiri 2024:
- KTP
- NIB (Nomor Induk Berusaha) atau Surat Keterangan Usaha (SKU) dari Kelurahan atau Desa
- Kartu Keluarga
- Akta Nikah atau Cerai
- NPWP (jika pinjaman lebih dari Rp 50 juta)
BACA JUGA:Apakah Pinjaman KUR Bank Mandiri 2024 Tetap Berlanjut? Cek Syarat dan Cara Pengajuan
Tabel Angsuran Pinjaman 100 Juta KUR Mandiri