Daftar Motor Listrik Fast Charging Praktis, 5 Pilihan Cocok untuk Harian

Jumat 09-01-2026,02:13 WIB
Reporter : Redaksi BE
Editor : Redaksi BE

Dengan baterai terisi penuh, Yamaha E01 mampu menempuh jarak hingga 100 kilometer.

Jarak tempuh tersebut membuat Yamaha E01 cukup efisien untuk aktivitas harian. Baik untuk bekerja maupun mobilitas dalam kota.

4. Gesits G1

Gesits G1 merupakan motor listrik buatan Indonesia yang sudah dilengkapi teknologi fast charging.

BACA JUGA:Yamaha Aerox Versi Listrik Resmi Dirilis, Skuter Sporty Jarak Tempuh 106 Km

Motor produksi PT Gesits Motor Nusantara ini mampu mengisi daya dari 0 hingga 60 persen hanya dalam waktu sekitar 1 jam.

Untuk pengisian hingga penuh 100 persen, dibutuhkan waktu kurang lebih 3 jam.

Dalam satu kali pengisian penuh, Gesits G1 mampu menempuh jarak sekitar 50 kilometer.

Cocok untuk kebutuhan jarak dekat hingga menengah.

5. Viar New Q1

Viar New Q1 juga menjadi salah satu motor listrik lokal yang sudah mengadopsi sistem fast charging.

Motor ini menggunakan baterai berkapasitas 60V 23,4Ah. Waktu pengisian penuh berada di kisaran 4 hingga 5 jam.

BACA JUGA:10 Motor Listrik Super Kencang Terbaru 2025, Performa Brutal Siap Tantang Motor Bensin

Meski terbilang lebih lama, Viar New Q1 punya keunggulan lain. Motor ini dilengkapi fitur double battery dengan dua slot baterai.

Baterai bisa dilepas dan diganti. Pengguna tak harus menunggu proses pengisian jika memiliki baterai cadangan.

Motor Listrik Fast Charging, Solusi Mobilitas Masa Kini

Kategori :