Irit Parah! Motor Matik Terbaru Honda Tembus 59 Km per Liter, Harga Terjangkau

Irit Parah! Motor Matik Terbaru Honda Tembus 59 Km per Liter, Harga Terjangkau

Honda Square X125--(Foto: Honda China)

Jika boks belakang terpasang, konfigurasi joknya hanya untuk satu orang. Lampu depan dilengkapi pelindung khusus. Di area setang terdapat windshield kecil dengan desain minimalis yang tidak bisa diatur posisinya.

Fitur Modern dan Lengkap

Meski bergaya adventure, fitur Honda Square X125 tidak bisa dipandang sebelah mata. Motor ini sudah dibekali smart key system yang memudahkan pengendara saat berkendara maupun parkir.

BACA JUGA:Honda Genio 2026 Hadir Lebih Segar, Warna Pop Culture, Tetap Irit dan Harga Terjangkau

Panel instrumennya menggunakan layar LCD 5 inci yang informatif. Tersedia pula USB charger dengan dua pilihan soket, yaitu Type A dan Type C. Sangat praktis untuk mengisi daya gawai saat perjalanan.

Untuk sektor keselamatan, Honda menyematkan sistem pengereman ABS. Fitur ini menambah rasa aman, terutama saat melintasi jalan licin atau melakukan pengereman mendadak.

Harga Honda Square X125

Di pasar China, Honda Square X125 dibanderol mulai 12.680 yuan. Jika dikonversi ke rupiah, harganya berada di kisaran Rp 32 jutaan.

Harga tersebut terbilang kompetitif untuk motor matik petualang dengan desain unik, fitur modern, dan konsumsi BBM super irit. Tak heran jika Honda Square X125 disebut-sebut bakal menjadi motor favorit bagi pehobi touring dan aktivitas luar ruangan.

BACA JUGA:Kembaran Honda Supra GTR 150 Terbaru 2025 Meluncur, Harga Terjangkau

Hingga kini belum ada informasi resmi terkait peluang kehadirannya di Indonesia. Namun melihat tren motor bergaya adventure yang terus naik, Square X125 berpotensi menarik minat pasar Tanah Air jika benar-benar dipasarkan.***

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: