AKBP Jojo Instruksikan Jajarannya Kawal Bansos

AKBP Jojo Instruksikan Jajarannya Kawal Bansos

belitongekspres.co.id, MANGGAR - Kapolres Beltim AKBP Jojo Sutarjo S.Ik menginstruksikan jajarannya untuk mengawal bantuan sosial (bansos) agar tepat sasaran dan terdistribusikan dengan baik. "Terkait membantu pendistribusian bansos, baik dari Kemensos maupun kantor pos, tadi kami sudah menginstruksikan sesuai perintah Polda, agar perwira dan Polsek jajaran membantu pengawasan dan pengawalan pendistribusian bansos tersebut," ungkap AKBP Jojo, Senin (26/7). Selain pengawasan bansos, AKBP Jojo juga meminta jajarannya memperketat pelaksanaan isolasi mandiri. Pasalnya, Kabupaten Beltim termasuk salah satu daerah yang akan melaksanakan PPKM Level 4 sebagaimana instruksi pusat. "Kita saat ini masuk kategori level 4, maka saya minta jajaran Polres turut serta membantu Polsek untuk memperketat pelaksanaan isolasi mandiri. Silahkan berkoodinasi dengan Forkompimcam masing-masing," jelasnya. Masih soal isolasi mandiri, AKBP Jojo mengatakan pengawasan merupakan hasil rapat dengan Forkopimda agar memperketat pelaksanaan isolasi mandiri. Salah satunya rencana pembentukan tempat isolasi mandiri terpadu. "Kami juga bersama pak Bupati akan menindaklanjuti edaran Mendagri nomor 25 terkait pemberlakuan PPKM Level 4 di Beltim," kata AKBP Jojo. AKBP Jojo menghimbau seluruh masyarakat agar lebih waspada karena terjadi peningkatan jumlah orang terpapar Covid-19 yang cukup signifikan dalam sepekan terakhir. "Angka peningkatan cukup signifikan yakni diatas 600. Dimana kemarin pecah rekor dalam satu hari sebanyak 109 orang yang terpapar. Jadi kalau dilihat secara grafik kita masih meroket angka yang terpapar," jelasnya. Hal tersebut menurut AKBP Jojo, relatif tinggi karena angka kesembuhan baru sekitar 25 persen. "Lonjakan ini, merupakan PR kita bersama. Mari perketat prokes, 5M. Selain itu kita melakukan 3T yakni Tracking, Testing dan Treatmen," tandasnya. (msi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: