Jauhari Johan Juara Belitung Triathlon 2022
BELITONGEKSPRES.CO.ID, SIJUK - Atlet Indonesia yang berlaga di Sea Games 2022 Cabang Olahraga Duathlon Jauhari Johan, meraih juara satu di kategori Sprint Distance Belitung Triathlon 2022 di Sheraton Belitung Resort, Sabtu (28/5). Sebanyak 140 peserta ambil bagian dalam event Belitung Triathlon 2022 ini. Peserta mulai dari Indonesia dan mancanegara seperti Australia, Brasil, Denmark, Belanda, Korea Selatan dan Inggris. Ada dua kategori yang dilombakan di Belitung Triathlon 2022m yaitu Sprint Distance dan Standar Distance. Untuk sprint Distance yakni renang sepanjang 750 meter, lari 5 kilometer dan bersepeda 20 kilometer. Sedangkan standar distance, renang 1500 meter, bersepeda 40 kilometer dan lari 10 kilometer. Dalam event ini Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno juga turun langsung di kategori Sprint Distance. Jauhari Johan mengatakan, dirinya sudah tiga kali mengikuti Triathlon di Belitung. Namun kegiatan yang dilaksanakan di Sheraton Belitung Resort lebih bagus. Sebab cuaca mendukung, serta peserta lebih banyak dibandingkan sebelumnya. Selain itu, untuk Triathlon tahun ini lebih menantang karena pada saat lari banyak tanjakannya. "Untuk mengikuti event ini kami tidak ada persiapan khusus. Sebab saya juga baru pulang dari sea games" ujar Jauhari Johan Sementara itu Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, Belitung Triathlon 2022 merupakan seri pertama dari rangkaian Indonesia Triathlon Series. "Saya salut dengan panitia penyelenggara. Sebab acara terorganisasi dengan rapi dan kolaborasi berjalan dengan sangat baik, antara pemerintah daerah dan pusat," kata Sandiaga Uno yang ikut serta dalam event Belitung Triatlon 2022. Sandiaga Uno mengaku terkesan mengikuti Belitung Triathlon 2022. Hal itu dikarenakan trek sepeda sangat menantang. Lalu trek renang sangat luar biasa karena bisa menikmati keindahan alam laut. "Dan trek lari cukup menantang lantaran jalan menanjak. Kami sangat terpesona," ungkapnya. Dia berharap dengan adanya kegiatan ini dapat membangkitkan ekonomi dan pariwisata di daerah Belitung, setelah terdampak pandemi Covid-19 berkepanjangan. "Saya meyakini Belitung Triathlon 2022 kebangkitan ekonomi dan pariwisata Belitung," pungkasnya. (kin)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: