Kecelakaan di Desa Perawas, Tabrak Truk IRT Tewas di Tempat
BELITONGEKSPRES.CO.ID, TANJUNGPANDAN - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Jenderal Sudirman Desa Perawas, Kecamatan Tanjungpandan, Rabu (18/5) kemarin. Seorang ibu rumah tangga (IRT) yang mengendarai sepeda motor tewas di tempat usai menabrak truk. Pengendara motor bernama Rizka (26) menabrak truk yang berhenti di badan jalan. Sepeda motor Yamaha Nmax BN 2182 WR yang dikendarai korban juga mengalami kerusakan di bagian depan. Saat ini, motor dan truk tersebut sudah diamankan di Kantor Unit Laka Satlantas Polres Belitung. Kasatlantas Polres Belitung Iptu Tommy Franata membenarkan peristiwa kecelakaan lalu lintas di Jalan Jenderal Sudirman Desa Perawas, yang menewaskan seorang IRT. Kejadian naas berawal saat pengemudi truk warna biru BN 8895 WO yang dikemudikan Sau Hiung (48) melaju dari arah Tanjungpandan menuju Badau, Rabu siang. Setiba di lokasi, Sau Hiung memberhentikan truk untuk membeli Nasi Padang depan tempat kejadian perkara (TKP). Pada saat dia sampai di rumah makan itu, Sau Hiung dikejutkan dengan adanya motor yang menabrak bodi belakang truk tersebut. "Sebelum menabrak, pengendara motor atas Nama Rizka yang membonceng anaknya Reza (7), melaju dari arah yang sama. Setiba di lokasi dia menabrak truk tersebut," kata Kasatlantas Polres Belitung kepada Belitong Ekspres. Iptu Tommy menjelaskan, usai menabrak truk itu, Rizka terpental di samping kanan. Sedangkan, Reza terpental di belakang motor. Akibat kecelakaan tersebut, Rizka mengalami luka di bagian kepala dan wajah. "Benturan keras membuat korban Rizka meninggal dunia di tempat. Sedangkan, anak korban bernama Reza mengalami luka lebam di bagian kening sebelah kanan. Untuk selanjutnya kita masih dalam proses penyelidikan. Yakni mengamankan barang bukti dan memeriksa keterangan saksi-saksi," tandasnya. (kin)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: