Komisi I DPRD Basel Studi Banding ke Satpol PP Beltim, Belajar Tingkatkan PAD
BELITONGEKSPRES.CO.ID, MANGGAR - Komisi I DPRD Bangka Selatan (Basel) melakukan studi banding ke Satpol PP Kabupaten Beltim. Studi banding ini guna mempelajari peran Satpol PP dalam mendukung peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Menurut Ketua Komisi I DPRD Basel, Armadi, Satpol PP Kabupaten Beltim sudah menunjukkan fungsinya sebagai pendukung peningkatan PAD tersebut. "Kami datang kesini untuk bagaimana melakukan perbandingan-perbandingan dalam rangka tugas dan fungsi Satpol PP dalam meningkatkan PAD," ujar Armadi, Jum'at (12/11). Menurut politisi PAN Basel itu, Satpol PP adalah kekuatan Pemerintah daerah dalam mendukung penerimaan PAD. Ia berpendapat, dukungan Satpol PP dalam penegakan Perda maupun Perkada yang menyangkut pendapatan maupun retribusi sangat dikedepankan agar PAD tercapai. Sejauh pengamatan Armadi, Satpol PP Beltim sudah melakukan hal itu. "Pada saat ada hal-hal yang mandek, yang tidak mungkin dicapai OPD maka harus melibatkan Satpol PP. Oleh karena itu paling tidak ada peran-peran Satpol PP menyangkut PAD," kata Armadi. "Karena ketika ada kendala lapangan atau objek pajak maka Satpol PP otomatis akan bergerak untuk mendatangi objek untuk segera membayar," imbuhnya. Dengan studi banding ke Satpol PP Kabupaten Beltim, Armadi berharap dapat belajar dan membandingkan apa yang sudah dan harus ditingkatkan Kabupaten Basel. "Dengan kita belajar, ini sebagai perbandingan kita. Bagaimana teknik yang mereka lakukan dalam rangka peningkatan itu, agar bisa kita kembangkan di Basel nanti," harapnya. Plt Kepala Bakuda Bangka Selatan Agus Pratomo yang mendampingi Komisi I DPRD Bangka Selatan mengakui dirinya banyak belajar setelah mendapat penjelasan Kasatpol PP Belitung Timur. Salah satunya peran Satpol PP dalam meningkatkan PAD. "Artinya pajak dan retribusi yang potensial seperti yang disampaikan akan segera kita tindaklanjuti. Di tahun 2022, kita juga digenjot dewan untuk meningkatkan penerimaan pajak," singkatnya. Sementara itu, Kasatpol PP Beltim Zikril menyatakan Kabupaten Bangka Selatan sebagai Kabupaten yang sama-sama dimekarkan di masa otonomi daerah bersama Kabupaten Beltim sudah maju. "Mereka (DPRD Basel) studi banding, sebetulnya samalah Basel juga maju," kata Zikril. Namun ia tidak menampik, ada tugas dan fungsi Satpol PP sebagai pendukung penerimaan PAD. "Kami hanya sekedar membantu dan memonitor apa yang sudah dilakukan Bakuda dan OPD lain. Kami berterima kasih atas kunjungan Komisi I DPRD Bangka Selatan," tutup Zikril. (msi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: