Mulkan Kunjungan Kerja ke Kabupaten Beltim, Bertemu Burhanudin

Mulkan Kunjungan Kerja ke Kabupaten Beltim, Bertemu Burhanudin

BELITONGEKSPRES.CO.ID, MANGGAR - Bupati Bangka Mulkan melakukan kunjungan kerja bersama rombongan ke Kabupaten Beltim, Selasa (10/5). Kedatangan Bupati Bangka Mulkan disambut Bupati Beltim Burhanudin dan Wakil Bupati Khairil Anwar. Ditemui Belitong Ekspres usai mengadiri Rakerda TP PKK Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Bupati Bangka Mulkan menyatakan kunjungan kerja ke Kabupaten Beltim merupakan silaturahim antar kepala daerah. "Kita sama-sama masih bulan syawal untuk meningkatkan silaturahim, tali persaudaraan kita, dan juga kekompakan terutama dari masing-masing kepala daerah. Karena kita juga kan semua harus kompak apalagi masih dalam serumpun sebalai dan inilah yang betul-betul harus kita tingkatkan," ujar Mulkan. Mulkan mengatakan, sebagai penyelenggara pemerintahan daerah, dirinya bersama Bupati Beltim saling tukar informasi terutama dalam penyelengaraan pemerintah. "Apa-apa saja yang mungkin bisa kita dapat dari Beltim," kata Mulkan. Senada, Bupati Beltim Burhanudin juga mengatakan hal yang sama. Ia menjelaskan kunjungan kerja juga merupakan sarana membangun silaturahim dan komunikasi antara pemda untuk mensinergiskan pembangunan di daerah antara Kabupaten Bangka dan Beltim. "Kami belajar dari Bangka juga mendapatkan sharing dari kawan-kawan Bangka untuk membangun Beltim. Prinsipnya membangun sinergitas antar Kabupaten untuk Provinsi Babel harus diutamakan secara bersama," singkat Burhanudin. (msi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: