Presiden Belitong FC Beli Persik Kediri, Bayar Mahar Rp 20 Miliar?

Presiden Belitong FC Beli Persik Kediri, Bayar Mahar Rp 20 Miliar?

BELITONGEKSPRES.CO.ID, TANJUNGPANDAN - Presiden Belitong FC Alexander Wilkes mengakui dirinya telah mengakuisisi tim sepakbola Liga 1 Persik Kediri. Namun untuk berapa persen saham dan nominal uang yang dikucurkan, ia enggan berkomentar. Berdasarkan informasi yang dihimpun, besaran saham yang dijual Persik sebesar kurang lebih 40 persen. Untuk menebus 40 persen saham tersebut, Wilkes bersaudara (Martin, Andrew, Alex) harus membayar mahar Rp 20 miliar. Kabar tersebut terungkap saat kesebelasan Persik Kediri bertarung melawan Persija Jakarta, di babak pertama BRI Liga 1 2021, Sabtu (30/10). Sebelum kickoff, manajemen tim berjuluk Macan Putih memberikan pengumuman penting seputar kepemilikan klub. Direksi memastikan bahwa saham Persik memang sudah terjual. Penjualan saham PT Kediri Djajati Perkasa dilakukan pada 11 September lalu. Hal itu terlihat setelah pertandingan, Presiden Persik Abdul Hakim Bafagih mem-posting foto di akun Instagram-nya. Dalam postingan tersebut , dia berfoto bersama Wilkes bersaudara. Yakni, Andrew, dan Alexander. Kakak beradik itu merupakan pengusaha asal Babel. Mereka juga pemilik klub Liga 3 Belitong FC. Pria yang akrab disapa Alek membenarkan bahwa pihaknya telah membeli sebagian saham milik tim sepakbola asal kota tahu Kediri, Jawa Timur tersebut. "Benar kita sudah mengakuisisi Persik Kediri," kata Alek kepada Belitong Ekspres, Senin (1/11). Setelah resmi memiliki saham di Persik, dia juga telah mengontrak pemain muda asal Belitong untuk bermain di klub yang bermarkas di Stadion Brawijaya, Kediri ini. "Ada dua pemain asal Belitong yang bermain di Persik. Yakni Dewa, sedangkan satunya saya lupa namanya," pungkasnya. (kin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: