Pemkot Pangkalpinang Apel Akbar, Molen Sampaikan 3 Poin kepada Seluruh Pegawai
Pemkot Pangkalpinang melaksanakan apel Akbar gabungan seluruh pegawai, Senin (19/9) kemarin-Ist-
BELITONGEKSPRES.CO.ID, PANGKALPINANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Pangkalpinang melaksanakan apel Akbar gabungan seluruh pegawai, Senin (19/9) kemarin.
Apel gabungan Aparatur Sipil Negera (ASN) maupun non-ASN Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan Pegawai Harian Lepas (PHL) di Halaman Kantor Wali Kota Pangkalpinang.
Di bawah guyuran hujan, Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen), tetap berdiri tegak sebagai Inspektur Apel yang dilaksankan dengan khidmat.
Pada kesempatan apel gabungan tersebut, Wali Kota Molen menyampaikan tiga poin di hadapan ratusan ASN dan Non-ASN Kota Pangkalpinang.
BACA JUGA:DPRD Setujui Kenaikan Tarif Harga Angkutan Umum di Belitung, Dishub Segera Lakukan Kajian
Pertama dia mengucapkan terima kasih atas terlaksananya Hari Jadi Kota Pangkalpinang ke-265 tahun yang berlangsung meriah.
"Tentu itu semua tidak terlepas dari peranan semuanya di lingkungan Pemerintah Kota Pangkalpinang. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih," ujar Molen.
Kedua, Molen berharap seluruh pegawai dapat menyukseskan pencatatan tenaga PHL untuk diangkat menjadi tenaga PPPK.
BACA JUGA:PGRI Tanjungpandan Akan Gelar Berbagai Lomba, Sambut Hari Kesaktian Pancasila
Karena itu, ia mengajak semua pihak untuk bahu membahu saling melengkapi dan menyukseskan satu sama lain agar pencatatan PHL menuju PPPK dapat terlaksana sebaik mungkin.
“Ketiga, selamat bapak ibu per-tanggal 1 Oktober TPP naik," tutup Molen ditengah guyuran hujan bersama seluruh peserta Apel Gabungan.(tob/rel)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: