Dua Rumah Warga Desa Kurnia Jaya Ludes Terbakar, Ini Dugaan Pemicu Kebakaran

Dua Rumah Warga Desa Kurnia Jaya Ludes Terbakar, Ini Dugaan Pemicu Kebakaran

Peristiwa kebakaran yang menghanguskan dua rumah warga Dusun Cemara, Desa Kurnia Jaya itu, Selasa (3/1) menjelang subuh-Ist-

BELITONGEKSPRES.CO.ID, MANGGAR - Dua rumah warga Dusun Cemara DI bertetangga di Desa Kurnia Jaya Kecamatan Manggar, Kabupaten Belitung Timur (Beltim) ludes terbakar.

Peristiwa kebakaran yang menghanguskan dua rumah warga di Jalan Al Hidayah RT 06 RW 03 Desa Kurnia Jaya itu, terjadi Selasa (3/1), menjelang waktu subuh. Arus Listrik diduga sebagai pemicu. 

Saat dikonfirmasi wartawan, Kapolres Beltim AKBP Taufik Noor Isya membenarkan peristiwa kebakaran dua rumah tersebut. Waktu kejadian diperkirakan pukul 05.05 WIB.

"Bertempat di Jalan Al Hidayah RT/RW 06/03 Desa Kurnia Jaya, Kecamatan Manggar telah terjadi kebakaran 2 buah rumah," terang AKBP Taufik dalam keterangan tertulisnya.

BACA JUGA:Festival Pesona Garumedang 23, Sarana Edukasi Anak Mencintai Keindahan Warisan Geologi Dunia

BACA JUGA:Aksi Dugaan Jambret Kembali Terjadi di Tanjungpandan, Wanita Ini Lapor Polisi

Adapun pemilik dua rumah warga yang hangus terbakar di Dusun Cemara Kecamatan Manggar adalah Yunizar (52) dan Asiong (50). Kejadian bermula pada saat pukul 03.50 WIB.

Yunizar saat itu sedang tidur. Sebelum azan subuh korban merasakan panas dari atap. Selanjutnya korban keluar dari rumah dan melihat api yang sudah menyala di atas rumahmnya.

Menyadari rumahnya terbakar, korban segera meminta pertolongan kepada warga setempat untuk memadamkan api. Kemudian warga juga melaporkan kejadian ke unit Damkar Kabupaten Beltim.

Pada pukul 04.07 WIB, 4 unit mobil pemadam kebakaran tiba di tempat kejadian perkara (TKP) dan langsung memadamkan api dengan dibantu oleh warga setempat.

BACA JUGA:Burhanudin Puas Kinerja ASN, 2023 Seluruh ASN Beltim Wajib Absensi

BACA JUGA:PPKM Dicabut Pandemi Belum Berakhir, Capaian Booster Tetap Jadi Target DKPPKB Beltim

"Alhamdulillah pada pukul 05.20 WIB, kobaran api berhasil dipadamkan dengan keadaan rumah sudah mengalami kerusakan yang parah," terang Kapolres Beltim.

Untuk kerugian materil yang dialami korban yakni rumah milik Yunizar habis hangus terbakar, termasuk dokumen penting. Kerugian diperkirakan sebesar Rp. 100.000.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: