MKKS SMA se-Basel Belajar Tips dan Trik Berprestasi di SMAN 1 Manggar

MKKS SMA se-Basel Belajar Tips dan Trik Berprestasi di SMAN 1 Manggar

SMAN 1 Manggar menerima kunjungan dari Cabdindik wilayah III dan MKKS SMA se-Bangka Selatan (se-Basel)-Ist-

MANGGAR, BELITONGEKSPRES.CO.ID - SMAN 1 Manggar menerima kunjungan belajar dari Cabang Dinas Pendidikan (Cabdindik) wilayah III dan MKKS SMA se-Bangka Selatan (se-Basel).

Kunjungan belajar pada Selasa (7/3/2023) itu merupakan bentuk kerja sama dan kemitraan rombongan cabdin wilayah III dan MKKS SMA se-Basel dengan SMAN 1 Manggar.

Tidak tanggung-tanggung 10 kepala sekolah daerah Basel dan 2 orang pengawas hadir dalam kunjungan di SMA kebanggaan Kabupaten Belitung Timur (Beltim) itu.

Rombongan Cabdindik Wilayah III dan MKKS SMA Bangka Selatan tersebut secara khusus disambut di ruang Nusantara SMAN 1 Manggar oleh Kepala SMAN 1 Manggar Sabarudin beserta jajarannya.

Mereka kemudian mendapatkan paparan singkat mengenai profil sekolah dan beberapa hal yang berkaitan dengan kegiatan akademik serta sambutan langsung oleh kepala SMAN 1 Manggar.

BACA JUGA: SMAN 1 Manggar Juara KANO CUP FUTSAL 2023, Kalahkan Tim SMA 1 Damar di Final

Setelah disambut di ruang nusantara, rombongan diajak berkeliling sekolah. Mereka kemudian dijamu di KAFE Literasi SMAN 1 Manggar dan disuguhi penampilan orchestra angklung serta beberapa tarian dari sanggar sekolah itu.

Tidak ketinggalan mereka juga diajak untuk masuk dan merasakan langsung ruang broadcast SMAN 1 Manggar. Mereka disambut oleh pembina dan wakil pembina ruang broadcast yaitu Muhendy dan Hariyanto serta broadcast team lainnya.

Candindik wilayah III yang diwakilkan oleh pengawas SMA Basel Faurani mengatakan, maksud kedatangan rombongan ini adalah untuk belajar mengenai tips dan trik berprestasi dan praktik baik oleh sekolah yang dipimpin Sabarubin.

”Terimakasih sebelumnya kami sudah diizinkan untuk dapat mengunjungi salah satu sekolah terbaik di kepulauan Bangka Belitung ini. Tujuan kami disini adalah untuk belajar mengenai praktik-praktik baik yang dilakukan terutama untuk meningkatkan prestasi sekolah,” ucap Faurani.

“Pilihan kami ke sekolah ini tentunya bukan tanpa alasan, kami melihat sekolah ini memiliki prestasi yang sudah sangat luar biasa. Oleh sebab itu, kami mohon nanti untuk dapat diberikan bocoran mengenai tips dan trik membangun sekolah prestasi seperti SMAN 1 Manggar,” sambungnya.BACA JUGA:Beliadi Penuhi Janji Kunjungi SMAN 1 Manggar, Temukan Plafon dan Atap Rusak

Kepala SMAN 1 Manggar, Sabarudin kemudian memberikan sambutannya. Baginya kunjungan ini merupakan suatu kehormatan bagi keluarga besar SMAN 1 Manggar.

Sabarudin mengucapkan selamat datang kepada rombongan Cabdindik Wilayah III dan MKKS SMA se Bangka Selatan. Pihaknya sangat merasa terhormat dapat menyambut kunjungan di sekolah mereka.

“Saya rasa kunjungan ini adalah sebuah bentuk kemitraan, kerja sama, dan hal yang dapat dilakukan guna berbagi praktik baik,” ungkap Sabarudin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sman 1 manggar