SMPN 1 Kelapa Kampit Selalu Jadi Langganan Pemenang Lomba HUT RI
SMPN 1 Kelapa Kampit yang selalu menjadi langganan pemenang lomba HUT RI-Ist-
BELITONGEKSPRES.CO.ID - Peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) selalu menjadi momen yang ditunggu bagi seluruh masyarakat Indonesia, termasuk di Kelapa Kampit, Belitung Timur (Beltim).
Momentum perayaan HUT RI ini senantiasa menghadirkan serangkaian perlombaan yang melibatkan berbagai elemen masyarakat, mulai dari tingkat kabupaten, kecamatan, dusun, hingga rukun tetangga.
Kegiatan perlombaan biasanya diadakan mulai pertengahan hingga akhir bulan Agustus. Pada tahun 2023, perlombaan di tingkat kecamatan melibatkan semua lembaga pendidikan, dari tingkat dasar, menengah, hingga masyarakat umum.
Perlombaan dimulai pada tanggal 8 Agustus dan berlangsung hingga 19 Agustus 2023. Jenis perlombaan yang diadakan mencakup jalan tepat waktu, baris indah, pawai pembangunan, dan diakhiri dengan jalan sehat.
BACA JUGA:Ketua DPRD Belitung Timur jadi Narasumber Kelas Inspirasi Program Gangan SMPN 1 Kelapa Kampit
Peserta dari berbagai perlombaan, seperti jalan tepat waktu dan baris indah, melibatkan siswa dari Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama dan Atas, serta masyarakat umum, dengan kategori yang disesuaikan berdasarkan tingkat pendidikan masing-masing.
Hanya pawai pembangunan yang diadakan selama dua hari, dengan kelompok perlombaan yang terbagi untuk taman kanak-kanak (TK), pendidikan anak usia dini (PAUD), dan Sekolah Dasar (SD), serta pawai pembangunan untuk semua jenjang pendidikan dan masyarakat umum.
Jadwal pelaksanaannya adalah jalan tepat waktu pada tanggal 8 Agustus, baris indah pada tanggal 12 Agustus, pawai pembangunan pada tanggal 14 dan 15 Agustus, serta jalan sehat pada tanggal 19 Agustus 2023.
Pada kesempatan ini, SMPN 1 Kelapa Kampit, Belitung Timur turut serta meriahkan acara tahunan ini. Dari berbagai kategori perlombaan, SMPN 1 Kelapa Kampit selalu aktif mengirim siswa dan guru untuk berpartisipasi.
BACA JUGA:Orang Pintar Nggak Cuma dari Jawa, Siswa SMPN 1 Kelapa Kampit Ini Diterima di SMA Pradita Nusantara
Contohnya, pada perlombaan jalan tepat waktu, SMPN 1 Kelapa Kampit mengirim tiga kelompok siswa dan satu kelompok guru. Untuk perlombaan baris indah, mereka mengirim 10 kelompok, terbagi menjadi lima kelompok laki-laki dan lima kelompok perempuan.
Pada kegiatan pawai pembangunan, SMPN 1 Kelapa Kampit menampilkan tema "Teknologi Digitalisasi," dengan replika Bumi yang didekorasi dengan ornamen dari toko daring dan aplikasi media sosial serta permainan digital.
"Tema ini dipilih karena mencerminkan kondisi masyarakat saat ini yang sangat tergantung pada teknologi. Teknologi tidak hanya memudahkan komunikasi, berbelanja, dan pembelajaran, tetapi juga banyak hal lainnya," kata Kepala SMPN 1 Kelapa Kampit, Sarman Rabu (23/8/2023).
Perayaan 17 Agustus diakhiri dengan kegiatan jalan sehat yang diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat. Pada tanggal 19 Agustus, dilakukan pengumuman pemenang dari berbagai kategori perlombaan. Momen ini dinanti dengan antusias oleh siswa, pihak sekolah, dan masyarakat umum.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: