Range Rover PHEV, Pilihan Mewah dan Ramah Lingkungan untuk Para Sultan Indonesia

Range Rover PHEV, Pilihan Mewah dan Ramah Lingkungan untuk Para Sultan Indonesia

Harga Range Rover PHEV--Carmudi.co.id

BELITONGEKSPRES.CO.ID - PT JLM Auto Indonesia, sebagai agen pemegang merek Range Rover asal Inggris Raya, kembali mengguncang pasar otomotif Indonesia dengan meluncurkan varian terbaru mereka, Range Rover PHEV. 

Diperkenalkan dengan banderol mulai dari Rp 5 miliar, Range Rover PHEV tidak hanya menjadi "mainan" mewah para sultan, tetapi juga menyasar konsumen yang peduli akan lingkungan.

Teknologi Canggih: Mild Hybrid dan PHEV

PT JLM Auto Indonesia menghadirkan dua opsi teknologi sekaligus pada Range Rover PHEV, yakni mild hybrid dan PHEV.

Namun, perusahaan berencana untuk fokus menawarkan produk dengan teknologi PHEV saja untuk mendorong transisi ke era listrik penuh. Keputusan ini sejalan dengan upaya mereka untuk membantu pemerintah Indonesia dalam adopsi kendaraan listrik.

BACA JUGA:Harga Nubia Red Magic 8S Pro+ Bumblebee Edition, Ponsel Gaming Transformers Dengan Performa Memukau

BACA JUGA:Lenovo Legion 9i, Laptop Gaming Terbaru Seharga Rp 77 Juta Dengan Sistem Pendingin AI

Komitmen Menuju Carbon Neutral

Dalam peluncuran Range Rover PHEV di Jakarta, Direktur Penjualan dan Pemasaran PT JLM Auto Indonesia, Irvino Edwardly, menyampaikan komitmen perusahaan untuk menjadi carbon neutral pada tahun 2039.

Kendaraan ini menjadi langkah maju yang kuat dalam mencapai visi tersebut, dan sekaligus mendukung percepatan adopsi elektrifikasi di Indonesia.

Varian Eksklusif: SE dan Autobiography

Range Rover PHEV hadir dalam dua varian yang menarik, yakni SE dan Autobiography. Keduanya menawarkan keunggulan masing-masing dan diyakini akan menjadi incaran bagi para pecinta merek Range Rover.

Harga yang dibandrol, mulai dari Rp 5,2 miliar untuk varian SE dan Rp 5,7 miliar untuk Autobiography off the road, mencerminkan kualitas dan keunggulan kendaraan ini.

BACA JUGA:GOTO dan TikTok Kerja Sama, Bawa Dampak Besar Naiknya Saham GOTO

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: