Pengumuman Resmi KPU: Prabowo-Gibran Menang Telak dalam Pilpres 2024

Pengumuman Resmi KPU: Prabowo-Gibran Menang Telak dalam Pilpres 2024

Pasangan Prabowo-Gibran resmi dinyatakan sebagai pemenang Pilpres 2024-ist-

BELITONGEKSPRES.CO.ID, JAKARTA - Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sah sebagai pemenang Pilpres 2024 dalam pengumuman resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU). 

Dengan perolehan suara mencapai 96.303.691 di 38 Provinsi, Prabowo-Gibran berhasil mendominasi hasil pemungutan suara. Di sisi lain, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar mengikuti dengan raihan 40.971.726 suara.

Ganjar Pranowo dan Mahfud MD tercatat memperoleh 27.041.508 suara, tanpa kemenangan di provinsi manapun. Prabowo dan Gibran menonjol dengan kemenangan di 36 provinsi, termasuk suara dari luar negeri.

Provinsi Aceh dan Sumatera Barat menjadi kekuatan bagi Anies dan Muhaimin. Sementara itu, Ganjar dan Mahfud mengalami kekalahan telak dalam kontestasi Pilpres 2024 ini.

BACA JUGA:Heboh di Media Online! Giliran Rumah Pengusaha Belitung Digerebek Terkait Kasus Timah

BACA JUGA: Ustaz Abdul Somad Akan Hadir di Belitung, Ceramah di Ramadan Fair dan Tabligh Akbar 2024

KPU mengumumkan hasil Pilpres Rabu, 20 Maret 2024, di Jakarta. Hasil ini menegaskan Prabowo-Gibran akan menggantikan estafet kepemimpinan dari Presiden Joko Widodo.

Menurut Undang-Undang Pemilu, pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden yang tidak memenangkan pemilu memiliki hak untuk menantang hasil tersebut.

Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud diberikan batas waktu tiga hari untuk mengajukan gugatan atas hasil pemilihan ke Mahkamah Konstitusi (MK).

Pidato Kemenangan Prabowo-Gibran

Prabowo Subianto, bersiap untuk menyampaikan pidato kemenangannya. Pengumuman ini datang seiring dengan penetapan resmi hasil Pemilu 2024 oleh KPU.

BACA JUGA:7 Layanan Pinjaman Online Tanpa Penilaian Kredit BI Checking Tahun 2024

BACA JUGA:Kabar Gembira Pengangkatan 1,7 Juta Honorer Jadi ASN, Berikut Pernyataan MenPAN-RB

Ahmad Muzani, Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, mengungkapkan rencana di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id