BELITONGEKSPRES.CO.ID, TANJUNGPANDAN - Sebanyak 18 Tim ikuti Festival Olahraga Tradisional (FOT) Tingkat Kabupaten Belitung Tahun 2022. FOT 2022 dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Belitung, Junaidi di pantai Wisata Tanjungpendam, Selasa (29/03) kemarin. Kepala Bidang Pemberdayaan Olahraga sekaligus Ketua Pelaksana FOT Tahun 2022 Yerzon mengatakan, pelaksanaan FOT tingkat Kabupaten Belitung tahun 2022 untuk meningkatkan keahlian generasi muda dalam bidang olahraga tradisional. Selain itu, juga sebagai sarana silaturahmi berbagai sanggar dan pengelola pelatihan olahraga tradisional serta olahraga rekreasi. "Untuk pesertanya terdiri dari kategori umum berjumlah 9 sanggar dan kategori pelajar sebanyak 9 sekolah. Pelaksanaan selama 2 hari yaitu 29-30 Maret 2022. Tempat pertandingan dilaksanakan di pantai wisata Tanjung Pendam,"kata Yerzon. Sementara itu Kepala Dispora Kabupaten Belitung, Junaidi berharap kegiatan FOT dapat memotivasi masyarakat untuk melaksanakan olahraga, termasuk olahraga tradisional dalam meningkatkan kebugaran jasmani. "Partisipasi masyarakat merupakan indikator yang menjadikan Belitung mampu melaksanakan program yang telah ditetapkan," sebutnya. Untuk itu kata Junaidi, kebugaran masyarakat menjadi salah satu faktor utama, Festival juga diharapkan memberi gambaran bahwa olahraga tidak harus mahal dan menggunakan alat modern dan canggih. Sebab, olahraga tradisional yang ditunjukan hari ini dapat membuktikan bahwa alat tradisional dapat memberikan kebugaran di tengah globalisasi dunia dan budaya asing. FOT ini merupakan event tahunan untuk melestarikan olahraga tradisional dan membina bibit atlet untuk bertanding di tingkat nasional. "Saya berharap setiap sekolah dapat mendukung kegiatan olahraga tradisional yang diadakan pemerintah seperti ada pembinaan dan pembibitan atlet untuk olahraga tradisional. Diharapkan pada saatnya generasi muda dapat tumbuh menjadi generasi muda yang sehat jasmani dan bisa berkompetisi dalam ajang regional hingga internasional," tandasnya. (dod)
18 Tim Ikuti FOT Belitung Tahun 2022
Rabu 30-03-2022,12:18 WIB
Kategori :