Minggu 20-02-2022,20:09 WIB

BELITONGEKSPRES.CO.ID, BADAU - Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Belitung, melantik 4 Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) di Masjid Ar Rahman, Badau, Sabtu (19/2) malam. "Acara pelantikan kita gabungkan dengan acara hari lahir Nadhlatul Ulama ke 99. Jadi selain pelantikan juga ada Shalawatan" kata Ketua PC GP Ansor Belitung Muhammad Iqbal Yusuf kepada Belitong Ekspres. Iqbal menjelaskan, ke 4 PAC yang dilantik mereka merupakan kader terbaik Ansor Belitung yang pernah mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) yang digelar PC GP Ansor Belitung. Mereka yang terpilih di PAC Membalong dijabat oleh Ahmad, PAC Sijuk Ratno, Tanjungpandan Agus Muhammad dan PAC Selat Nasik Difta Ardiansyah. Dia berharap setelah dilantiknya ke 4 Ketua PAC Ansor se Kabupaten Belitung mereka menjalankan tugasnya dengan baik. Yakni menjaga NKRI. "Dan juga menjalankan ajaran Ahlussunah Wal Jamaah An-Nahdhiyyah di setiap kecamatan," pungkas pria yang akrab disapa Gus Iqbal ini Sementara itu, dalam kegiatan tersebut dihadiri Pengasuh Pondok Pesantren Daarul Arofah Sijuk KH Muhammad Ali Haris, Asisiten Bupati Belitung Mirang Uganda dan Kapolsek Badau Iptu Feri Gunadi. (kin)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler