Jalan Lingkungan dan Penguatan Ekonomi Aspirasi Warga Desa Dukong

Kamis 10-02-2022,07:42 WIB

BELITONGEKSPRES.CO.ID, TANJUNGPANDAN - Infrastruktur jalan lingkungan dan penguatan ekonomi jadi aspirasi warga dalam Reses Anggota DPRD Babel Rudi Hartono dan H Taufik Mardin di Desa Dukong. Reses masa sidang II tahun sidang III di Desa Dukong itu dihadiri oleh Sekretaris Desa Dukong Imam, Perwakilan Dinas Perikanan Provinsi Babel dan Perwakilan Dinas Perhubungan Provinsi Babel dan puluhan masyarakat desa. "Penataan jalan lingkungan, memang kata mereka itu provinsi dulu yang membuatnya, tentunya akan kita evaluasi, apakah itu program provinsi atau itu dari Balai PUPR," kata Anggota DPRD Provinsi Babel H Taufik Mardin, yang juga Politisi PDI Perjuangan, Rabu (9/2). Selain itu, kata Taufik, ada aspirasi mengenai bidang penguatan ekonomi, bagaimana potensi yang ada. Maka mereka meminta apa saja yang bersifat "urgen" di Desa Dukong itu, seperti misalnya apa yang sudah tertuang dalam hasil Musrembang. "Jadi kita lihat potensi apa yang dikembangkan masyarakat, terutama sisi ekonomi," beber legislator Dapil Kabupaten Belitung dan Beltim. Kemudian, masyarakat menyampaikan masalah penerangan jalan umum yang sering padam dan masih kurang di beberapa titik. "Semua aspirasi ini akan kita paripurnakan dan perjuangkan, dan kita lihat dan kita sesuai diprogram dinas nantinya, dan akan dipilah apakah kewenangan provinsi ataupun kabupaten," katanya. Sementara itu Anggota DPRD Babel Rudi Hartono mengatakan masyarakat menyampaikan belum pernah menerima bantuan, semisal dalam bidang pertanian, perikanan dari Provinsi Bangka Belitung. Maka Rudi menerangkan, apabila mereka sudah memiliki kelompok, agar segera menyampaikan proposal mereka, sehingga ada dasar. "Sampaikan ada berapa kelompok, luasan lahan, apa yang dibutuhkan. Kalau memang tidak ada permohonan kita tidak tau," kata politisi Demokrat itu. Rudi juga menyampaikan kebanyakan aspirasi yang disampaikan masyarakat tadi merupakan kewenangan kabupaten. Namun ada beberapa infrastruktur jalan yang masyarakat sampaikan yang bukan kewenangan kabupaten, sehingga akan disampaikan kepada mereka yang membidangi jalan tersebut. "Data reses kita ini akan diinput dan diparipurnakan, bahwa ini hasil reses kita didapil masing-masing," tandasnya. (dod)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler