belitongekspres.co.id, TANJUNGPANDAN - Polres Belitung kembali menggelar vaksinasi gratis kepada masyarakat. Ratusan warga akan ikut antri untuk menunggu giliran vaksin di Aula Enda Dharmalaksana, Mapolres Belitung, Kamis (15/7).
Kegiatan ini dalam rangka mendukung program pemerintah Kabupaten Belitung, tentang percepatan vaksinasi. Acara ini dilaksanakan selama dua hari kedepan, terhitung dari tanggal 15 Juli hingga 16 Juli mendatang. Kabag OPS Polres Belitung Kompol Poltak S.T Purba mengatakan, pihaknya sudah melakukan vaksinasi kedua kalinya. Selain itu, dalam vaksinasi ini juga ada orang baru pertama kali divaksin. "Target hari ini vaksinasi pertama sebanyak 500 orang. Dan untuk vaksinasi ke dua yang ada sebanyak 150 orang," ujar Kompol Poltak kepada Belitong Ekspres. Dalam vaksinasi ini, Polres Belitung menyediakan vaksin jenis Sinovac. Sebelum mereka divaksin, masyarakat diwajibkan mengisi formulir pendaftaran. Setelah itu, menyerahkan KTP. "Kami melaksanakan vaksinasi ini dalam rangka mendukung program pemerintah kabupaten Belitung. Agar mempercepat penyelesaian permasalahan Covid-19 yang sedang berlangsung di Indonesia," pungkasnya. Sementara itu, Cece salah satu peserta vaksin di Polres Belitung mengatakan, ini baru pertama kalinya ia divaksin. Sebelumnya wanita yang hobi olahraga Muay Thai ini mendapat informasi dari rekannya, adanya vaksinasi gratis di Polres Belitung. "Setelah itu kita datang dan mendaftar. Kita sudah menunggu sekitar satu jam," katanya. (kin)Polres Belitung Kembali Gelar Vaksinasi Gratis
Jumat 16-07-2021,01:47 WIB
Kategori :