BELITONGEKSPRES.CO.ID, GANTUNG - Warga Desa Batu Penyu, Kecamatan Gantung, Kabupaten Beltim keluhkan jalan rusak dan sempit pada saat reses Anggota DPRD Provinsi Babel, Eka Budiartha. Puluhan warga hadir dan saling menyampaikan aspirasi tersebut pada reses masa sidang II tahun sidang III DPRD Babel bertempat di Kantor Desa Batu Penyu, Rabu (9/2) kemarin. Reses ini dihadiri oleh Kades Batu Penyu Filif Turi, Kepala UPT Dinas PU Provinsi Babel Wilayah Kabupaten Belitung Achirtono, Perwakilan Dinas Pertanian Provinsi Babel Lasimin, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Cabdin Beltim Herdani dan BPIL Tanjung Rusa Adi. Anggota DPRD Provinsi Babel, Eka Budiartha mengatakan, masalah yang paling mendesak adalah usulan dan keluhan masyarakat dan aparat Desa Batu Penyu. "Seperti yang disampaikan oleh seorang Ibu dari Dusun Lidun, bahwa jalan Provinsi yang berada dari Simpang Jalan Buje sampai ke Dusun Lidun sangat sempit dan berlobang," kata Eka Budiartha kepada Belitong Ekspres. Menurut legislator PBB itu, masyarakat Dusun Lidun itu berharap sangat dan meminta kepada Pemerintah Provinsi untuk segera melakukan perbaikan jalan karena rawan kecelakaan. Apalagi pada saat jam sekolah dan musim hujan. "Kita harapkan ada prioritas untuk perbaikan jalan di Desa Batu Penyu pada saat Perubahan anggaran tahun 2022, apalagi September ada kegiatan KTT G20," harap Eka. Selain itu kata Eka, mereka berharap kepada Dinas Kehutanan untuk memberikan bimbingan kepada Desa Batu Penyu yang sudah mendapat kan izin Pengelolaan Hutan Desa seluas 400 hektar, serta bisa membudidayakan Udang Vaname dan Kepiting dengan bimbingan Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi. (dod)
Reses Eka Budiartha, Warga Desa Batu Penyu Keluhkan Jalan Rusak
Kamis 10-02-2022,07:32 WIB
Kategori :