Menurut Daffa, Strategi, persiapan, dan lain sebagainya mungkin tidak akan banyak berarti tanpa dukungan yang luar biasa.
Hal itu dirasakan oleh Daffa yang menjadi pembawa panji bidang kebumian SMAN 1 Manggar. Ia mengatakan bahwa semuanya terjadi berkat kerjasama yang luar biasa.
“Tanpa menghilangkan rasa syukur saya, di sini banyak sekali yang ingin saya sampaikan. Namun yang lebih penting saya dsini mengucapkan terima kasih sebesanya kepada Allah SWT, orang tua, pembina, kepala sekolah, guru-guru, dan seluruh pihak yang telah mendukung saya pribadi dan teman-teman lainnya," ungkapnya.
BACA JUGA:Event G20 di Kampong Kecit KEK Tanjung Kelayang Berkah Bagi UMKM Belitung
"Yang panting kita semua jangan menyerah dan tetap semangat, serta yang paling penting jangan lupa untuk terus berdoa,” imbuh Daffa.
Sama halnya dengan Daffa, Indra juga mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam. Ia mengucapkan berterima kasih sebesar-besarnya kepada Orang tua, Guru, Pembina OSN dan teman-teman yang selalu mendukung dan memberikan semangat.
“Khususnya kepada kepala SMAN 1 Manggar bapak Sabarudin yang selalu memberikan motivasi dan mendukung penuh seperti memberikan fasilitas belajar, memberikan pelatihan dan media belajar yang terbilang sangat baik , semoga kedepannya SMAN 1 Manggar semakin maju,” ujar Indra.
BACA JUGA:Keindahan Pulau Lengkuas Belitung Membuat Para Delegasi G20 DMM Kagum
Capaian ini membuat ketua tim olimpiade SMAN 1 Manggar, Triwarti bersyukur. Ia berterima kasih kepada Allah SWT atas nikmatnya. Triwarti juga berterima kasih tim OSN SMAN 1 Manggar yang sudah sangat luar biasa.
"Prestasi ini saya rasa adalah buah dari kerja keras bersama tim OSN, kepala sekolah, guru, orang tua, dan seluruh pihak yang terlibat,” ujar Triwarti.
“Pastinya kita masih punya target besar di tingkat Nasional agar tradisi medalis Nasional tetap terjaga. Oleh sebab itu, teruslah belajar, berusaha, dan berdoa agar keinginan kita bersama dapat terwujud ,” tutupnya.
Kepala SMAN 1 Manggar, Sabarudin juga sangat berbangga dan berbahagia. Semuanya begitu luar biasa. Kembali mengirimkan siswa terbaik kami di tingkat nasional adalah capaian yang sangat baik.
BACA JUGA:Dua Tim SMAN 1 Manggar Juara Bank Sumsel Babel E-Sport Competition 2022
“Alhamdulillah ini luar biasa. Selamat kepada anak-anak terbaik kami, selamat kepada pembina, orang tua, guru-guru, dan keluarga besar SMAN 1 Manggar. Terima kasih atas kerjasamanya sehingga prestasi ini dapat kita rebut kembali,” ucapnya.
“Kita tentunya harus tetap fokus pada target yang telah kita tetapkan. Tetap semangat dan jangan pantang menyerah. Semoga tahun ini kalian dapat kembali mendapatkan medali di tingkat nasional,” tandas Sabarudin.