"Di situlah kemudian Indonesia dapat menjadi negara yang kuat dan besar sesuai dengan cita-cita kemerdekaan kita, untuk menjadikan Indonesia yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur," pungkas HT.
Adapun, daftar partai yang dipersepsikan publik paling memliki kepedulian terhadap rakyat kecil (wong cilik) sebagai berikut:
PDI Perjuangan 22,5 persen
Partai Gerindra 17,3 persen
Partai Golkar 10,8 persen
Partai Demokrat 10,6 persen
PKB 7,2 persen
PKS 7,2 persen
Partai NasDem 6,5 persen
Partai Perindo 6,2 persen
PAN 3,2 persen
PPP 1,9 persen
Survei dilakukan terhadap 1.200 responden yang diperoleh melalui teknik pencuplikan secara acak sistematis _(systematic random sampling).
Angka toleransi kesalahan atau _margin of error_ survei sebesar ±2,83 persen, dengan tingkat kepercayaan 95 persen. (*)