Ini Capaian Sejumlah Prestasi Imigrasi Tanjungpandan Sepanjang 2022

Rabu 28-12-2022,17:11 WIB
Reporter : Doddy Pratama
Editor : Redaksi BE

BELITONGEKSPRES.CO.ID, TANJUNGPANDAN - Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, berhasil meraih prestasi berupa sejumlah penghargaan sepanjang tahun 2022.

Penghargaan tersebut adalah terbaik pertama Anugerah Humas Imigrasi Indonesia Kategori Pengelolaan Media Sosial tahun 2022 di lingkungan Direktorat Jenderal Imigrasi.

Kemudian, terbaik kedua dalam Pencapaian Terbaik Indeks Persepsi Korupsi (IPK) tahun 2022 di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. 

Selain itu, penghargaan terbaik kedua dalam Pencapaian Terbaik Survei Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) tahun 2022 di wilayah Kanwil Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

BACA JUGA:Kantor Imigrasi Tanjungpandan Sampaikan Capaian Kinerja 2022

Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungpandan, Suyatno mengatakan, capaian penghargaan ini layaknya seperti slogan atau tagline "Imigrasi Tanjungpandan Cemerlang (Cerdas dalam Memberikan Pelayanan Kepada Masyarakat).

"Dengan capaian ini kantor Imigrasi Tanjungpandan tidak akan berhenti untuk terus memberikan kinerja terbaik, apa yang sudah baik akan terus ditingkatkan," kata Suyatno dalam konferensi pers capaian kinerja kantor Imigrasi Kelas II Tanjunpandan, Selasa (27/12) pagi.

Suyatno mengatakan, Kantor Imigrasi Tanjungpandan ingin terus berkembang. Kerja ikhlas dan kerja cerdas memang jadi komitmen.

BACA JUGA:Masih Bingung, Ini 5 Tips Memilih Tablet PC Terbaik dan Berkualitas

Kantor Imigrasi Tanjungpandan juga telah ikut berpartisipasi dalam penyelenggaraan acara bertaraf internasional yakni DMM-G20 yang diselenggarakan di Pulau Belitung pada 7-9 September lalu.

"Melalui capaian ini kami akan terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan penegakan hukum keimigrasian di tahun selanjutnya," beber Suyatno.

Tak tanya itu, sejak berhasil meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dari Kemenpan RB di akhir tahun 2020, Kantor Imigrasi Tanjungpandan tidak berhenti dalam melakukan berbagai perubahan.

Maka, sebagai komitmen mewujudkan Reformasi Birokrasi lebih-lebih Kantor Imigrasi Tanjungpandan ditunjuk sebagai salah satu unit percontohan Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Karupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM pada tahun 2021.

BACA JUGA:Syukuran 4 Tahun Sanem-Isyak, Jalan Bundaran Satam Tanjungpandan Akan Ditutup 4 Jam

"Di tahun 2022 Kantor Imigrasi Tanjungpandan masih diberi kepercayaan untuk mempertahankan predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM," tandasnya.

Kategori :