Rudianto juga mengimbau kepada masyarakat yang belum mendapatkan informasi bisa mendaftarkan diri secara langsung di kantor DPC PDI Perjuangan terdekat.
Sementara itu, Direktur Yayasan Rudi Center, Imam Wahyudi mengatakan pihaknya bersama PDIP Babel berkomitmen untuk terus berupaya menekan angka kebutaan di Negeri Serumpun Sebalai.
BACA JUGA:5 Buah Ini Wajib Kamu Coba, Jika Mau Kulit Wajah Mulus Terawat dan Bebas Jerawat
Menurut dia, penglihatan adalah salah satu fungsi dalam tubuh yang memiliki peran penting dalam keseharian, sehingga ia berharap operasi katarak ini bisa membantu kesehatan mata masyarakat.
“Saya berharap bahwa acara ini (Operasi Katarak Gratis, red) terus berlanjut terus setiap tahun, karena ini juga untuk mengurangi angka kebutaan di Bangka Belitung,” tukas Imam Wahyudi. (rel)