Hati-Hati Lowongan Kerja Palsu di Dunia Online, Yuk Kenali Ciri-cirinya!

Rabu 20-12-2023,21:15 WIB
Reporter : Muchlis Ilham
Editor : Yudiansyah

3. Penawaran Pekerjaan Tanpa Wawancara

Ketika Anda menerima tawaran pekerjaan tanpa harus mengikuti proses wawancara, bisa menjadi indikasi adanya hal yang mencurigakan.

Wawancara merupakan tahapan krusial dalam proses penerimaan, dan perusahaan yang profesional selalu ingin berkomunikasi langsung dengan calon karyawan untuk mengevaluasi keterampilan, pengalaman, dan kepribadian mereka.

Jika Anda langsung diterima tanpa adanya interaksi langsung, disarankan untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut terkait perusahaan tersebut.

BACA JUGA:Inovasi Diskotikdansa, Aplikasi Mentudong Beltim Resmi Diluncurkan

BACA JUGA:Harus Dipertimbangkan, Ini Tips Penting Sebelum Membeli Mobil Listrik

4. Penawaran Gaji yang Tidak Masuk Akal

Salah satu indikator awal dari lowongan kerja palsu adalah penawaran gaji yang terlalu tinggi untuk posisi yang seharusnya memiliki gaji standar.

Jika sebuah perusahaan menjanjikan kompensasi yang jauh di atas rata-rata untuk pekerjaan yang biasanya tidak memberikan bayaran sebesar itu, hal tersebut dapat dianggap sebagai tanda penipuan dengan kedok lowongan pekerjaan.

Pada umumnya, strategi ini dapat dijadikan trik untuk menarik calon karyawan yang belum berpengalaman atau sedang mencari pekerjaan dengan ekspektasi gaji yang tidak realistis.

Agar terhindar dari jebakan semacam ini, bijaknya selalu melakukan riset terkait kisaran gaji yang umumnya berlaku untuk posisi yang Anda lamar.

5. Tidak Ada Detail Pekerjaan yang Jelas

Lowongan pekerjaan yang tidak dapat dipercaya seringkali tidak menyediakan detail yang rinci mengenai tugas dan tanggung jawab pekerjaan. 

Deskripsi pekerjaan mungkin bersifat umum atau menghindari memberikan informasi mendalam mengenai apa yang diharapkan dari calon karyawan.

BACA JUGA:Siap-siap, Bawaslu Belitung Rekrut 547 Pengawas TPS Pemilu 2024

BACA JUGA:Cara Mengatasi HP Lemot, Aktifkan 3 Fitur Ini Dijamin Ponsel Kamu Jauh Lebih Ringan dan Cepat

Kategori :

Terpopuler