A. Tanah dan Bangunan
Tornagogo Sihombing memiliki dua aset properti di Kota Bekasi dengan total nilai mencapai Rp4.007.000.000. Berikut rinciannya:
- Tanah seluas 500 m² di Kota Bekasi: Nilai Rp1.002.000.000 (hasil sendiri).
- Tanah dan bangunan seluas 500 m²/600 m² di Kota Bekasi: Nilai Rp3.005.000.000 (hasil sendiri).
B. Alat Transportasi dan Mesin
Kapolda Babel ini juga memiliki dua kendaraan mewah dengan total nilai Rp700.000.000. Berikut detailnya:
BACA JUGA:Kejari Usut Dugaan Korupsi Dana Hibah KONI Belitung, Geledah 4 Lokasi dan Lakukan Penyitaan
BACA JUGA:Ini Dia Bupati Paling 'Tajir' di Indonesia, Total Kekayaan Tembus Rp 400 Miliar Tanpa Utang
- Mobil Toyota Innova Venturer tahun 2019: Nilai Rp300.000.000.
- Mobil Mitsubishi Pajero Sport 2.4L Dakar-L tahun 2022: Nilai Rp400.000.000.
C. Harta Bergerak Lainnya
Irjen Pol Tornagogo Sihombing memiliki harta bergerak lainnya dengan total nilai Rp109.000.000.
D. Surat Berharga
LHKPN Tornagogo Sihombing tidak ada data yang tercatat mengenai kepemilikan surat berharga.
E. Kas dan Setara Kas
Untuk kas dan setara kas, nilai yang tercatat adalah Rp1.448.183.288.
F. Harta Lainnya
Dalam LHKPN 2023 tidak ada data yang tercatat atau terlihat mengenai harta lainnya.
Total Kekayaan
Tanpa ada hutang yang tercatat, total harta kekayaan Kapolda Babel Irjen Pol Tornagogo Sihombing mencapai Rp6.264.183.288.