Di sektor pendidikan, Bulgaria menunjukkan komitmen kuat untuk mendukung peningkatan kualitas perguruan tinggi di Kabupaten Belitung. Salah satu upaya nyata adalah membantu proses transformasi status perguruan tinggi swasta menjadi negeri.
Sebagai langkah awal, Bupati Djoni bersama mantan Menteri Pendidikan Bulgaria dijadwalkan akan mengisi kuliah umum (Studium Generale) di Politeknik Belitung pada awal Juni mendatang.
Tak hanya itu, Duta Besar Tanya Dimitrova juga menawarkan peluang beasiswa bagi pelajar Belitung untuk melanjutkan studi S1 dan S2 di Bulgaria, sebagai bentuk dukungan pengembangan SDM di daerah.
Sementara itu, untuk bidang pengolahan makanan, Pemerintah Bulgaria siap menjembatani kerja sama antara Pemkab Belitung dan pelaku industri pengolahan pangan di negaranya.
BACA JUGA:Main Game 20 Menit Dibayar Saldo DANA Gratis Rp220.000, Anak SD Aja Bisa Mainin!
Tujuannya, agar Belitung tak lagi hanya mengekspor produk mentah, tetapi mampu menghasilkan produk olahan siap ekspor yang berstandar internasional atau global.
Bupati Belitung menyambut hangat inisiatif kerja sama dengan Pemerintah Bulgaria. Ia menyatakan siap menyambut kedatangan Duta Besar Tanya Dimitrova dan rombongan saat kunjungan mereka ke Belitung pada awal Juni 2025 nanti, termasuk memfasilitasi seluruh agenda yang direncanakan.
Pertemuan yang berlangsung hangat tersebut ditutup dengan sesi tea time di sore hari di Kedutaan Besar Bulgaria untuk Indonesia, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.
Momen kebersamaan itu juga ditandai dengan pemberian cinderamata dari Dubes Bulgaria kepada Bupati Belitung sebagai simbol persahabatan kedua pihak.
BACA JUGA:Dana Hibah Rp15 Miliar KONI Belitung Dikorupsi, Dua Tersangka Ditahan
Dalam kesempatan itu, Bupati Djoni turut didampingi oleh Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Kabag Prokopim) Setda, Zakina, yang juga berperan sebagai juru bicara Pemerintah Kabupaten Belitung. ***