PT Timah Tbk Dukung Lomba Aerobic Competition 2021
BELITONGEKSPRES, MANGGAR - Guna mendukung kegiatan olahraga, PT Timah Tbk memberikan bantuan untuk mensukseskan lomba Senam Serobic competition 2021 di Kabupaten Belitung Timur (Beltim). Ketua Panitia Purwenda Puspitasari mengatakan, lomba senam aerobic competition 2021 Beltim bertujuan untuk meningkatkan kebugaran dan imunitas tubuh dimasa pandemi. "Untuk memberikan semangat kepada ibu-ibu jadi sekaligus dalam rangkaian hari Ibu," katanya. Menurut Purwenda, peserta lomba Senam Aerobic Competition 2021 terdiri dari 60 orang dari Beltim dan 10 orang dari Tanjungpandan, Belitung. Tentunya, dengan adanya bantuan PT Timah dapat mensukseskan acara tersebut, apalagi aerobic dan zumba party sudah lama tidak terlaksana. Sebab, bantuan tersebut dimanfaatkan untuk pemberian hadiah dan honor juri dan instruktur. "Dengan adanya dukungan PT. Timah Tbk maka dapat terselenggara aerobik competition dan zumba party di Beltim yang sudah lama vakum ," tandas Purwenda. (msi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: