Kapolres Pindah Tugas, AKBP Tris Lesmana Zeviansyah: Belitung Selalu Ada di Hati Saya

Kapolres Pindah Tugas, AKBP Tris Lesmana Zeviansyah: Belitung Selalu Ada di Hati Saya

AKBP Tris Lesmana Zeviansyah didampingi Wakapolres Belitung Kompol Teguh setiawan saat ngopi bersama unsur pemuda di salah satu Warkop di Tanjungpandan-Ist-

Sementara itu, Kabid Humas Polda Kombes Pol A Maladi membenarkan Kapolres Belitung akan dilantik dan dilakukan sertijab di mapolda.

"Sertijabnya Kapolres Belitung bersama Kapolres Beltim pada hari Selasa (10/1/2023)," kata Kombes Pol Maladi, kepada Belitong Ekspres. 

BACA JUGA:Produksi Lada Petani Belitung Tidak Capai Target, Turun Hampir 50 Persen, 2 Faktor Ini Penyebabnya

BACA JUGA:Babel Juga 'Penghasil' Deretan Artis Cantik dan Berprestasi, Nomor 5 dari Belitung

Ingatkan Anggota Tidak Berpolitik Praktis

AKBP Tris Lesmana Zeviansyah sebelum meninggal Belitung mengingatkan kepada para anggotanya agar tidak berpolitik praktis di tahun 2023 ini.

Politik praktis adalah kegiatan dan aktifitas dari satu orang atau sekelompok, yang dapat mempengaruhi pandangan, pendapat terhadap pilihan masyarakat.

"Tahun 2023 ini, sudah masuk tahun politik, jangan sampai berpolitik praktis," tegas AKBP Tris Lesmana Zeviansyah.

Meskipun pelaksanaan ada di tahun 2024. Namun sejumlah tahapan pemilu, sudah dimulai dari tahun 2023. Seperti penetapan nomor urut partai politik dan sebagainya.

"Instruksi dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, sudah jelas. Anggota polri dilarang berpolitik praktis," tegasnya kembali.

BACA JUGA:49.032 Kendaraan di Belitung Berpotensi Data Dihapus Alias Jadi Bodong, Kok Bisa?

BACA JUGA:Mantan Kajari Belitung Meninggal Dunia

Dia mengungkapkan, dalam pemilu nanti pihak kepolisian tetap berperan. Khususnya dalam menjaga keamanan dan penindakan pada saat ditemukan pelanggaran.

"Dari Satreskrim Polres Belitung juga tergabung dalam Gakkumdu. Yakni untuk membantu Bawaslu dalam melakukan penindakan," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: