Bocoran Harga dan Spesifikasi Galaxy Z Flip FE Terungkap, Bakal Jadi Ponsel Lipat Termurah?

Bocoran Harga dan Spesifikasi Galaxy Z Flip FE Terungkap, Bakal Jadi Ponsel Lipat Termurah?--(ANTARA/Samsung Newsroom Global)
TANJUNGPANDAN, BELITONGEKSPRES.CO.ID - Samsung kembali bikin heboh dunia teknologi dengan bocoran terbaru soal harga dan spesifikasi ponsel lipat Galaxy Z Flip FE.
Ponsel lipat edisi Fan Edition ini kabarnya sudah mengantongi sertifikasi 3C di Tiongkok, menandakan bahwa peluncurannya sudah di depan mata.
Galaxy Z Flip FE Siap Rilis?
Dilansir dari Gizmochina, Minggu 23 Maret 2025, informasi ini pertama kali terungkap dari database sertifikasi 3C, yang mengidentifikasi perangkat dengan nomor model SM-F7610.
Menariknya, ponsel ini sudah mendukung konektivitas 5G dan punya kecepatan pengisian daya 25W. Meski bukan yang tercepat, kapasitas ini sejalan dengan standar ponsel Samsung di kelas menengah.
sBACA JUGA:Perbandingan Samsung Galaxy A56 5G vs A55 5G: Apa Worth It untuk Upgrade?
Menurut laporan dari Gizmochina, Galaxy Z Flip FE kemungkinan besar akan diperkenalkan bersamaan dengan Galaxy Z Flip 7 dan Galaxy Z Fold 7 pada Juli 2025.
Jika benar, maka ini bakal jadi gebrakan besar dari Samsung dengan menghadirkan versi lebih terjangkau dari ponsel lipat premiumnya.
Spesifikasi yang Makin Menarik
Berdasarkan bocoran yang beredar, Galaxy Z Flip FE diperkirakan akan menggunakan chipset Exynos 2500, prosesor buatan Samsung sendiri.
Sementara untuk desain dan layar, kemungkinan besar masih mengadopsi tampilan dari Galaxy Z Flip6 yang sudah rilis lebih dulu.
BACA JUGA:Nasib Pelopor Ponsel Lipat Pertama di Dunia Kini Harus Bangkrut
Samsung sepertinya tetap mempertahankan kebiasaannya dengan tidak menyertakan adaptor pengisian daya dalam boks penjualan. Perangkat ini disebut akan kompatibel dengan adaptor EP-TA800 untuk pengisian daya optimal.
Harga Lebih Murah, Apakah Worth It?
Salah satu daya tarik utama dari Galaxy Z Flip FE adalah harganya. Ponsel lipat ini diprediksi akan dibanderol mulai dari 700 dolar AS atau sekitar Rp11,5 jutaan.
Dengan harga ini, Z Flip FE bisa menjadi alternatif menarik bagi mereka yang ingin mencicipi pengalaman ponsel lipat tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: