Satam Belitung Fashion Show, Wadah Desainer Belitung Tampilkan Hasil Produksi Kreatifitas

Minggu 21-08-2022,22:31 WIB
Reporter : Rheza S
Editor : Yudiansyah

BELITONGEKSPRES.CO.ID, TANJUNGPANDAN - Satam Belitung Fashion Show pada Sabtu sore (20/8) di Titik 0 Kilometer Kota Tanjungpandan sukses digelar. Ratusan masyarakat antusias menyaksikan acara tersebut.

Kegiatan yang digagas oleh Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Belitung itu merupakan wadah dan ruang bagi para desainer Belitung untuk menampilkan hasil produksi kreatifitas mereka.

Kepala Bidang Ekonomi Kreatif Dinas Pariwisata Kabupaten Belitung Wiwih Widyaningsih bersyukur kegiatan ini bisa berjalan sukses.

Satam Belitung Fashion ini merupakan agenda lanjutan dari event Belitong creative week yang sudah dilaksanakan sebelumnya.

BACA JUGA:Pria Ber-KTP Lubuklinggau Tewas Gantung Diri di Desa Kelubi, Soal Motif Begini Penuturan sang Istri

BACA JUGA:Kasus Pria Tewas Gantung Diri kembali Hebohkan Masyarakat Pulau Belitung

"Jadi mereka yang tampil ini adalah para peserta pemenang dari lomba Belitong creative week dan juga masyarakat umum," ujar Wiwih kepada Belitong Ekspres usai acara.

Ia menambahkan, kegitan ini spontan dilakukan dengan sealami mungkin. Pertunjukan tari merah-merah pinang dan tari sepen, juga ditampilkan.

"Tujuannya tak lain untuk menambah rasa percaya dan kreatifitas para seniman dan desainer," ujarnya.

Oleh sebab itu, Wiwih berharap melalui kegiatan Satam Belitung Fashion ini, ada dari mereka yang bisa ikut dan tampil ke tingkat fashion nasional.

BACA JUGA:Putri Candrawathi Terlibat Rapat Rencana Pembunuhan Brigadir J, Hingga Janjikan Uang Tutup Mulut

BACA JUGA:Waspada, Wabah Penyakit Cacar Monyet Sudah Masuk Jakarta, Kemenkes Jelaskan Gejala Pasien

"Kami ingin mereka berproduksi dan memiliki nilai jual yang mana produk-produk yang mereka tampilkan memang untuk dijual," katanya.

Masyarakat juga sangat antusias menyaksikan kegiatan ini. Insaallah tahun depan kegitan akan kembali kita laksanakan," tutup Wiwih. 

Kategori :