Belum lagi kejadian yang sempat viral di media sosial, karena ada anak-anak yang bermain lato-lato saat berada di lingkungan rumah sakit. Hal seperti ini tentunya sangat mengganggu pasien atau orang yang sedang berobat.
Tak hanya itu saja, suara lato-lato yang bising di rumah sakit juga bisa mengganggu dokter dalam memberikan pelayanan. Orang tua sebenarnya harus paham dengan kondisi seperti ini.
BACA JUGA:PLTT Pemicu Utama Hilirisasi Timah, Nasib Babel Jika Ekspor Timah Distop?
Berikan Pemahaman Tentang Kepedulian Lingkungan
Jika orang tua selalu memberikan pengarahan anak-anak dalam bermain maka anak-anak bisa mengerti dimana dan kapan waktu yang tepat untuk memainkan permainan tersebut.
Jangan sampai orang tua membiarkan anak bermain tanpa melihat di mana tempatnya dan kapan waktunya. Berilah pemahaman kepada anak supaya mereka bisa lebih peka terhadap lingkungan dan bagaimana anak harus bersikap agar lingkungan sekitar mereka tidak terganggu.
Bijaklah dalam menyikapi berbagai macam hal, termasuk fenomena demam lato-lato yang yang kini sedang banyak kita jumpai di negri kita.
Ini bukan semata-mata melarang anak bermain lato-lato. Hanya saja waktu dan penempatannya saja yang perlu kita perhatikan dan kita tekankan.
Memainkan permainan lato-lato di sekolahan saat jam pelajaran memang sangat mengganggu. Tak hanya mengganggu teman sekolah sekelasnya saja. Akan tetapi juga bisa mengganggu anak kelas lain yang ada di lingkungan tersebut.
Mulai saat ini, tanamkan hal tersebut pada anak Anda terkait demamnya permainan lato-lato yang sedang viral ini. Dengan begitu, anak-anak, terutama anak Sekolah Dasar bisa lebih bijak lagi dalam memainkan permainan ini. (*)