Cara Bedakan Pinjol Legal vs Ilegal 2025: Ciri, Risiko, dan Tips Aman Ajukan Pinjaman

Cara Bedakan Pinjol Legal vs Ilegal 2025: Ciri, Risiko, dan Tips Aman Ajukan Pinjaman

Cara Bedakan Pinjol Legal vs Ilegal 2025: Ciri, Risiko, dan Tips Aman Ajukan Pinjaman-Dok/BE-

Menurut laporan Satgas PASTI, pinjol ilegal umumnya meminta akses kontak dan galeri sejak awal instalasi aplikasi. Pola ini menjadi tanda paling mudah dikenali karena tidak diperbolehkan dalam aturan LPBBTI.

Tips Aman Menggunakan Pinjol

Jika Anda memang membutuhkan pinjaman online di tahun 2025 ini, ada sejumlah langkah penting agar tetap aman dan tidak terjebak risiko finansial.

1. Pastikan Legalitas

Selalu periksa daftar pinjol berizin melalui situs resmi OJK. Aplikasi yang legal wajib muncul dalam daftar tersebut.

2. Baca Syarat dan Ketentuan

Pahami bunga, biaya administrasi, tenor, hingga total kewajiban pembayaran. Hindari aplikasi dengan informasi biaya yang tidak transparan.

3. Pinjam Sesuai Kemampuan

Hitung kemampuan membayar cicilan bulanan agar tidak menambah beban finansial.

4. Hindari Gali Lubang Tutup Lubang

Mengambil pinjaman dari pinjol lain untuk menutupi utang yang pertama bisa memicu jeratan multi-pinjol.

BACA JUGA:Bisakah Pakai Lebih dari 3 Aplikasi Pinjol? Ini Aturan Resmi OJK 2025

5. Jangan Berikan OTP atau PIN

Pinjol legal tidak pernah meminta OTP atau PIN untuk alasan apa pun.

6. Pilih Tenor yang Realistis

Hindari tenor terlalu pendek jika kemampuan bayar kamu terbatas.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: