Gubernur Sidak SPBU di Belitung, Beri Solusi Atasi Kelangkaan BBM

Jumat 17-09-2021,20:47 WIB

belitongekspres.co.id, TANJUNGPANDAN - Menindaklanjuti laporan kelangkaan BBM di Belitung, Gubernur Babel Erzaldi Rosman, melakukan sidak ke SPBU, Jumat (17/9). Salah satunya SPBU di kawasan Air Merbau, Tanjungpandan. Dalam sidak ini ia memantau antrian panjang kendaraan motor maupun mobil di lokasi. Erzaldi pun berbincang-bincang langsung dengan warga yang mengisi BBM di SPBU tersebut. Erzaldi mengatakan, setelah rapat paripurna di provinsi dia langsung menunju ke lokasi. Ia menjelaskan, pada saat rapat ada salah satu fraksi meminta diperhatikan masalah BBM di Belitung. Sebab antrian BBM beberapa hari terakhir ini, bisa dikatakan parah. Bahkan hampir di setiap SPBU mengalami antrian panjang mengular hingga ke jalan raya. "Awalnya saya menilai masalah ini merupakan hal yang biasa. Sebab saat ini masyarakat banyak yang beralih profesi menjadi penambang timah katanya," kata Erzaldi kepada Belitong Ekspres. Kata dia, saat ini mesin yang digunakan oleh para penambang timah hampir seluruhnya menggunakan BBM premium maupun Pertalite. Apalagi sekarang harga timah melambung. "Dulu memang hanya menggunakan solar untuk menambang. Tapi sekarang hampir semua BBM bisa digunakan," jelas Politisi Partai Gerindra ini. Sebagai solusi mengatasi kelangkaan BBM, dia sudah meminta pihak Pertamina untuk menambah Kuota. Sehingga antrian BBM di Belitung bisa kembali normal. "Namun, jika kuota sudah ditambah namun masih terjadi kelangkaan, maka pola penjualan harus dirubah. Yakni Pertamina harus menambah atau membangun pertashop," pungkasnya. (kin)

Tags :
Kategori :

Terkait