107 Jemaah Haji Belitung Tiba dengan Selamat, Semua Negatif Covid-19

Senin 08-08-2022,07:00 WIB
Editor : Yudiansyah

BELITONGEKSPRES.CO.ID, TANJUNGPANDAN - 107 jemaah haji asal Kabupaten Belitung, tiba di tanah air dengan selamat. Para jemaah haji 2022 ini tiba di Bandara Internasional H.AS Hanandjoeddin, Tanjungpandan, Belitung, Minggu (7/8) siang kemarin.

"Alhamdulillah 107 jamaah haji asal Belitung ditambah tiga jemaah haji asal Belitung Timur tiga tiba dengan selamat," kata Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Belitung, Suyanto. 

Menurut dia, setibanya di Bandara Internasional H. AS Hanandjoeddin Belitung para jemaah langsung menjalani pemeriksaan Covid-19 di Base Ops Lanud ASH Hananjoeddin Belitung.

BACA JUGA:Adi Wijaya Ketua KONI Belitung 2022-2026, Ini Langkah Awal Usai Terpilih

Pemeriksaan oleh petugas Dinas Kesehatan dan Kantor Kesehatan Pelabuhan setempat. "Sebelum kembali ke keluarganya para jemaah menjalani pemeriksaan Covid-19 terlebih dahulu," ujar Suyanto. 

Suyanto menjelaskan, pemeriksaan Covid-19 wajib dilakukan setelah sebelumnya para jemaah telah menempuh perjalanan panjang untuk kembali tanah air.

"Mereka bertolak dari Madinah menuju Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang menggunakan pesawat Saudi Airlines pada, Sabtu (6/8) kemarin pukul 18.50 Waktu Arab Saudi (WAS) dan tiba di tanah air pada hari ini pukul 08.30 WIB," ujarnya.

BACA JUGA:Drama Bharada E, Penembak Jitu Itu

BACA JUGA:Sambut Peserta KTT G20, Yoga Nursiwan: Pengembangan Geosite di Pulau Belitung Prioritas Utama

Selanjutnya jamaah haji asal daerah itu berpindah pesawat untuk diberangkatkan dari debarkasi Palembang menuju Belitung pada pukul 12.30 WIB dan tiba pukul 13.35 WIB.

Dia menambahkan, jemaah dapat kembali berkumpul bersama keluarga jika hasil pemeriksaan dinyatakan negatif Covid-19.

"Namun apabila ditemukan ada yang positif Covid-19 nanti ada standar operasional prosedur selanjutnya yang telah siapkan oleh petugas," tandas Suyanto.

Kategori :

Terpopuler