KLBB BRI Festival 2025 di GBK: Buka Puasa Seru Bareng Musik, Kuliner, dan Cashback!

Hiburan seru KLBB BRI Festival 2025 di Plaza Parkir Timur GBK Jakarta-(Istimewa/BRI)-
JAKARTA, BELITONGEKSPRES.CO.ID - Ramadan tahun ini semakin spesial dengan hadirnya Kapan Lagi Buka Bareng (KLBB) BRI Festival 2025 di Plaza Parkir Timur GBK Jakarta pada 15-16 Maret.
Gelaran KLBB BRI Festival ini sukses menyedot perhatian ribuan pengunjung yang ingin merasakan suasana buka puasa bareng sambil menikmati hiburan seru.
Sejak hari pertama, lebih dari 20 ribu orang memenuhi area festival untuk menyaksikan penampilan musisi ternama seperti Reality Club, Juicy Luicy, Tulus, hingga Bernadya.
Target tahun ini pun cukup ambisius, yakni menarik hingga 40 ribu pengunjung selama dua hari pelaksanaan.
BACA JUGA:BRI Hadirkan QRIS TAP: Solusi Pembayaran Cepat dan Praktis
Selain konser musik yang meriah, KLBB BRI Festival 2025 di Plaza Parkir Timur GBK Jakarta juga menghadirkan banyak aktivitas seru.
Pengunjung bisa berburu kuliner favorit dari berbagai tenant UMKM pilihan, bertransaksi cashless dengan QRIS dan EDC BRI, serta menikmati promo cashback yang bikin belanja makin hemat.
Corporate Secretary BRI, Agustya Hendy Bernadi, menegaskan bahwa festival ini bukan sekadar ajang hiburan, tetapi juga menjadi wadah edukasi finansial dan kepedulian lingkungan.
“Kami ingin memberikan pengalaman menyeluruh bagi masyarakat, mulai dari hiburan, kemudahan transaksi digital, hingga aksi sosial yang berdampak positif,” ujar Hendy, Minggu 16 Maret 2025.
BACA JUGA:Mudah & Praktis! 5 Aplikasi Dompet Digital untuk Bayar Zakat Fitrah Secara Online
Agar pengunjung mendapatkan pengalaman yang lebih seru, BRI juga menghadirkan berbagai inisiatif menarik selama festival ini.
Misalnya, pengunjung bisa langsung membuka rekening atau mengakses produk finansial lainnya dengan mudah di booth layanan BRI yang tersedia di lokasi acara.
Menariknya lagi, festival ini juga mengajak pengunjung untuk peduli lingkungan lewat program CSR Yok Kita GAS (Gerakan Kelola Sampah).
Cukup bawa botol plastik bekas dan masukkan ke mesin Reverse Vending Machine (RVM), kamu bisa langsung dapetin saldo LinkAja senilai Rp1.446 per botol. Seru banget, kan?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: