Pemkab Belitung Dukung Program Integrasi Pendidikan Anti Narkoba BNNK

Pemkab Belitung Dukung Program Integrasi Pendidikan Anti Narkoba BNNK

Penyerahan Perbup oleh Bupati Belitung Sahani Saleh kepada Kepala Dindikbud Kabupaten Belitung, Soebagio dalam acara pencanangan sekolah percontohan integrasi pendidikan anti narkoba di SMPN 6 Tanjungpandan, Kamis (8/12)--

Sanem menyebutkan, BNNK Belitung tidak akan mampu mengatasi pencegahan peredaran narkoba tanpa adanya sinergi dari semua unsur.

Makanya, ia mengajak semua unsur agar bersinergi dalam memberantas, mencegah peredaran dan penyalahgunaan narkoba di Kabupaten Belitung diawali dari keluarga, sekolah dan lingkungan masyarakat.

BACA JUGA:3 Kru Speedboat China Dolphine Dievakuasi KRI Spica, Usai Pencarian Helikopter Jatuh di Belitung Timur

BACA JUGA:Kronologi Bocah Tertabrak Brio di Pantai Tanjungpendam Versi Orang Tua Korban

Sementara itu, Kepala Dindikbud Belitung, Soebagio mengatakan, Perbup itu akan ditindaklanjuti dengan sinergi dan kerja sama, antara Dindikbud dan BNNK Belitung dalam melaksanakan Perbup itu nantinya.

"Nanti akan kita sasar sebagai program memang secara teknis, bagaimana usaha-usaha preventif pencegahan narkoba di Kabupaten Belitung, khususnya tingkat satuan pendidikan Dindikbud," jelasnya

Oleh karena itu, dalam waktu dekat mereka akan melakukan koordinasi, bagaimana upaya implementasi, salah satunya yakni masukan salah satu kurikulum di muatan lokal. "Kita sisipkan di program mata pelajaran tertentu nanti, secara teknis akan kita tidaklanjuti nanti," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: