IKASS dan IKA UNSRI Belitung Timur Bantu Julio Kevin, Anak Penyidap Jantung Bocor

IKASS dan IKA UNSRI Belitung Timur Bantu Julio Kevin, Anak Penyidap Jantung Bocor

Ketua IKASS sekaligus Ketua IKA UNSRI Belitung Timur, Idwan Fikri saat menyerahkan donasi bantuan kepada orang tua Julio Kevin, Ahad pagi (11/12)--

Gerakan Belitung Mengajar Buka Pintu Donasi

Sebelumnya, Gerakan Belitung Mengajar (GBM) juga membuka pintu donasi untuk biaya berobat Jubaedah dan Julio Kevin (Jojo), warga Desa Lenggang, Kecamatan Gantung, Kabupaten Belitung Timur (Beltim).

Jubaedah adalah perempuan penyidap penyakit tumor yang kian hari makin membesar. Sedangkan Jojo pengidap jantung bocor merupakan anak kedua dari Jubaedah 

Keduanya membutuhkan bantuan untuk sembuh dengan operasi. Namun, kesulitan ekonomi membuat warga Jalan Aik Pisang Desa Lenggang Kecamatan Gantung tersebut, masih harus menahan sakit hingga saat ini.

BACA JUGA:Momen Pertemuan Ahok dan Ahmad Dhani Viral, Sangat Akrab, Dulu Lawan Kini Kawan

BACA JUGA:DSPMD Belitung Timur Salurkan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Kecamatan Manggar

Oleh karena itu, Gerakan Belitung Mengajar berinisiatif melakukan penggalangan dana dengan membuka pintu donasi untuk biaya pengobatan Jubaedah dan Jojo. 

"Tujuh tahun lalu ia (Jubaedah) masih baik-baik saja, masih berparas cantik. Tanpa benjolan sebesar telur asin yang membuatnya terganggu dan merasa sakit," Ketua Gerakan Belitung Mengajar, Bella kepada Belitong Ekspres, Kamis (8/12).

Bella melanjutkan, setahun kemudian setelah melahirkan anak keduanya Kevin Julio, benjolan mulai muncul di belakang telinga Jubaedah. Kian hari, benjolan makin membesar lebih besar dari telur asin.

"Jubaedah adalah ibu rumah tangga yang memiliki tiga orang anak kecil yang masing-masing berusia 10, 6, dan 1 tahun. Hal ini pula yang membuatnya sulit untuk bekerja," ujar Bela.

Kemudian, anak keduanya bernama Jojo ialah anak laki-laki berumur 6 tahun dengan berat badan 11kg.  Jojo mengidap penyakit bawaan yakni jantung bocor, yang seharusnya sudah dioperasi sejak dulu. Namun hingga saat ini masih belum mendapat penanganan intensif. 

BACA JUGA:Kena Frank, Ngaku Diperkosa Ternyata Kowad Cantik dan Paspampres Suka Sama Suka

BACA JUGA:Pengelolaan Sentral IKM Belitung Timur Terus Ditingkatkan dengan Diberikan Pelatihan

"Bantuan biaya kebutuhan yang diperlukan selama pengobatan ibu Jubaeda dan adik Jojo dapat disalurkan melalui rekening BRI: 5803-0101-8487-536 an Jubaeda* Dana bisa kami jemput langsung Bu Jubaeda: 0878-9775-3781 Bella (Belitong Mengajar) 0895-3947-55382," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: