Peringati 1 Abad NU, PCNU Belitung Ziarah Ke Gunung Tajam

Peringati 1 Abad NU, PCNU Belitung Ziarah Ke Gunung Tajam

Ziarah PCNU Belitung ke Makam Syech Abu Bakar Abdullah di Gunung Tajam, Desa Badau, Kecamatan Badau-Ist-

TANJUNGPANDAN, BELITONGEKSPRES.CO.ID - Pengurus Cabang NU (PCNU) Kabupaten Belitung, melakukan ziarah ke Makam Syech Abu Bakar Abdullah di Gunung Tajam, Minggu (5/2/2023). 

Ziarah PCNU Belitung ke Makam Syech Abu Bakar Abdullah di Gunung Tajam, Desa Badau, Kecamatan Badau, itu dalam rangka memperingati satu abad Nadhlatul Ulama (NU).

Kegiatan ziarah waliyullah ini diikuti sejumlah organisasi di bawah naungan NU di Belitung. Yakni Gerakan Pemuda (GP) Ansor dan Banser, Fatayat dan Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Belitung.

Sekertaris GP Ansor Kabupaten Belitung Ahmad Fikri mengatakan, berbagai kegiatan telah dilakukan oleh PCNU menyambut acara satu abad NU yang akan berlangsung di Sidoarjo, Selasa (7/2/2023).

BACA JUGA: PCNU Belitung Luncurkan Mobil Ambulans NU, Pelayanan Gratis untuk Seluruh Masyarakat

BACA JUGA:Banyak Kaum Muda Alergi Partai Politik, Adi Prayitno Ungkap Penyebabnya

Adapun kegiatan tersebut, mulai dari istighosah, pengajian, acara Bhakti sosial hingga ziarah ke makam wali yang ada di Belitung. Seperti yang ada di Gunung Tajam. 

"Untuk di Belitung, berbagai kegiatan sudah dilaksanakan," kata pria yang akrab disapa Gus Fikri kepada Belitong Ekspres.

Selain itu, perwakilan pengurus PCNU Kabupaten Belitung juga ada yang berangkat langsung ke Sidoarjo. Mereka akan menghadiri secara langsung acara satu abad NU.

"Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, organisasi NU maupun dibawah naungan NU, tetap berkibar. Khususnya, yang ada di Belitung," pungkas Gus Fikri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: